Punya IPK 3 dan Kurang Mampu, Bisa Dapat Beasiswa Ini

Kadinsos, Sahat M Situmorang--

BENGKULU, BE - Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu melalui Dinas Sosial (Dinsos) kota telah menganggarkan sebesar Rp 300 juta untuk membantu 50 mahasiswa berprestasi yang memiliki IPK 3 dan berasal dari keluarga kurang mampu untuk mendapatkan beasiswa.  Beasiswa akan diberikan tahun ini, khusus untuk mahasiswa yang berdomisili di Kota Bengkulu.

Dikatakan Kadinsos kota, Sahat Marulitua Situmorang, program ini jga dimaksudkan sebagai apresiasi dan sebagai bentuk hadirnya Pemkot untuk dalam membantu membiayai kuliah selama satu tahun.

"Setiap mahasiswa-mahasiswi yng terpilih dan masuk kategori ini akan mendapatkan Rp 6 juta untuk dapat dipergunakan dalam menyelesaikan kuliahnya," ungkapnya, Senin (15 Januari).

Sahat menegaskan, beberapa aturan dan juga persyaratan yang harus dipenuhi agar mendapatkan bantuan tersebut.

“Bantuan sosial berupa beasiswa untuk 50 mahasiswa yang memiliki prestasi yang dibuktikan dengan IPK di atas 3,” terang Sahat.

Selain itu, yang paling penting dikatakan Sahat yakni mahasiswa yang keluarganya berpenghasilan rendah atau keluarga tidak mampu berhak mendapatkan bantuan dari Pemkot ini. Penerimanya juga harus sudah tedaftar dalam data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS).

“Kita peruntukkan mahasiswa yang tidak mampu serta sudah terdaftar di DTKS,” paparnya.

Dia menyebutkan, program ini bertujuan agar jangan sampai ada mahasiswa yang berprestasi putus kuliah karena masalah biaya dan disinilah Pemkot datang untuk membantu.

“Angkanya tidak terlalu besar, tetapi dalah satu tahun, mereka akan mendapatkan Rp 6 juta, dan itu terserah mereka mau pakai apa,” tuturnya.

Sahat berpesan, agar mahasiswa yang di bantu ini dapat memanfaatkan bantuan tersebut sebaik-baiknya untuk kebutuhan yang bermanfaat.

“Gunakan dengan bijak dan kejar cita-cita untuk Kota Bengkulu lebih baik kedepan karena masa depan negara ini serta kota merah putih ini,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) kota, Gita Gama berpesan agar warga kota yang memiliki anak berprestasi sesuai kreteria yang sudah disebutkan tersebut bisa untuk mendaftar karena kesempatan ini sangatlah baik.

“Mohon dapat digunakan kesempatan ini sebaik mungkin, apalagi bagi adik-adik yang mau lanjut ke jenjang yang lebih tinggi tetapi keterbatasan dengan biaya. Jadi, manfaatkanlah kesempatan ini dengan mentaati aturan yang sudah ditentukan,” tutupnya.(529)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan