Hotmix Lanjutan Jalan Taba Lagan di Benteng Tahap Ini

DILANJUTKAN: Pembangunan jalan Taba Lagan-Pagar Gunung Kecamatan Semidang Lagan kembali dilanjutkan pada tahun 2024 ini.-Bakti/BE -

harianbengkuluekspress.bacakoran.co- Lanjutan pembangunan ruas jalan dari Desa Taba Lagan-Desa Pagar Gunung Kecamatan Semidang Lagan Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) segera dimulai. Saat ini paket proyek sedang di lelang dan ditargetkan sudah terkontrak pada bulan Februari atau Maret 2024 mendatang.

"Ya, lanjutan jalan Taba Lagan-Pagar Gunung sedang tahap lelang di LPSE Pemkab Benteng," kata Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kabupaten Benteng, Febrian Fatahillah ST MT.

BACA JUGA:Istri Oknum Polisi Diduga Ikut Nikmati Uang Sogokan Tes Polri, Begini Pengakuan Saksi

BACA JUGA:Dukcapil Benteng Siap Layani Perekaman ke Desa Jika Ada Usulan Ini

Dijelaskan Febrian, pembangunan ruas jalan sepanjang 9 kilometer (Km) tersebut sudah dilaksanakan sejak tahun 2022 lalu. Dengan keterbatasan anggaran yang dimiliki Pemkab Benteng, pembangunan jalan dilakukan secara bertahap.

"Anggaran yang disiapkan tahun ini sebesar Rp 5 miliar. Yaitu, untuk pengaspalan (hotmix) jalan dengan panjang 1,6 Km dan lebar 1,6 meter," tutup Febrian.(135)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan