Berharap Harga TBS Rp 3 Ribu, Segini harga TBS di Bengkulu Utara Saat Ini

Afrizal/BE Petani sedang mengangkut TBS (tandan buah segar) Kelapa Sawit.--

Harianbengkuluekspres.id - Harga tandan buah sawit segar (TBS) Kelapa Sawit ditingkat Pabrik Kelapa Sawit (PKS) menunjukan tren positif dari minggu ke minggu sejak awal Maret 2024. Saat ini sudah tembus rata rata diangka Rp 2.660,- per kilogram (Kg). Petani Kelapa Sawit di Bengkulu Utara berharap harga TBS bisa tembus dan stabil diharga Rp 3 ribu/ Kg.

Hal ini pun diakui langsung oleh salah seorang petani sawit yang berada di Desa Gunung Selan Kecamatan Arga Makmur, Asrin, Sabtu 30 Maret 2024.

"Ya Bang, untuk harga TBS Kelapa Sawit sejak awal Maret hingga saat ini harganya menunjukan kenaikan terus. Saat ini harga tertinggi sudah tembus diangka Rp 2.600/Kg," ujarnya.

Kendati demikian, Asrin menyampaikan, hasil produksi sawit masih masih belum kembali ke kondisi normal. Dalam satu hektare, lanjut Asrin hanya memproduksi sekitar 700 kg buah. Dimana yang seharusnya dalam satu hektare hasil produksi bisa mencapai 1 ton buah. Itu artinya ada penurunan sekitar 30 persen hasil produksi.

BACA JUGA: Sehari Gelapkan 300 Liter Solar, Begini Cara Pelaku Dapatkan Barcode BBM

BACA JUGA:Pasar Murah 'Diserbu' Warga, Ini Jenis Sembako yang Disediakan 

"Ini juga yang menjadi dilema kita, karena hasil produksi buah masih mengalami trek bang, meski harga saat ini terus naik," terangnya.

Dengan kondisi ini, maka dirinya selaku petani sangat berharap agar harga TBS di PKS dapat terus stabil dan terus naik hingga di harga Rp 3.000,-/kg. Sehingga dapat mengimbangi dengan hasil produksi sawit saat ini.

"Dengan kondisi hasil produksi ini, tentu kami harap harga TBS sawit terus stabil dan dapat diangka Rp 3 ribu sehingga dapat mengimbangi hasil produksi sawit kita yang saat ini masih mengalami penurunan," tukasnya. (Afrizal)

 

Berikut update harga TBS Kelapa Sawit ditingkat PKS di Kabupaten BU, periode Sabtu 30 Maret 2024.

1. PT Mitra Puding Mas Rp 2.660/Kg

2. PT Agricinal : Rp 2.640/Kg

3. PT Sandabi Indah Lestari : A. Rp 2.610/Kg - B. Rp 2.550/Kg

Tag
Share