Harianbengkuluekspress.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perhimpunan Anak Transmigrasi Republik Indonesia (PATRI) Provinsi Bengkulu menggelar
kejuaraan Grasstrack Ulok Kupai Open Championship Tahun 2024, Minggu, 9 Juni 2024.
Kejuaraan ini digelar selama dua hari, mulai Sabtu hingga Minggu (8 - 9 Juni 2024) di sirkuit permanen M2AT Desa Bukit Berlian Kecamatan Ulok Kupai Kabupaten Bengkulu Utara (BU).
Dalam kata sambutannya, Ketua DPD PATRI Provinsi Bengkulu, Sukatno SPd MSi mengatakan, secara pribadi, ia menyambut dengan gembira dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, khususnya kepada panitia penyelenggara serta kepada para peserta, sehingga event tersebut terselenggara dengan baik.
BACA JUGA:DPP PATRI Luncurkan Pokja Pilkada 2024, Ini Tujuannya
"Atas nama Ketua DPRD PATRI Bengkulu, saya mengucapkan terima kasih khususnya kepada panitia penyelenggara serta kepada para peserta, sehingga event ini dapat terselenggara dengan baik," ujarnya.
Sukatno menambahkan, meskipun event ini ajang kompetisi, namun ia minta tetap menjunjung tinggi semangat olahraga dan sportivitas. Kejuaraan ini dapat menjadi sarana mengkampayekan keselamatan berkendara di tengah-tengah masyarakat, sekaligus dapat sebagai ajang mencari bibit atlet serta menjadi tempat menyalurkan hobi para pecinta olahraga motor khususnya grasstrack.
"Kalah menang itu hal biasa, namun kita harus tetap junjung tinggi semangat olahraga dengan sportivitas," ungkapnya.
Lebih lanjut, Sukatno menuturkan, melalui event grasstrack, daerah bisa mempromosikan sesuai dengan potensi sehingga muncul efek pemasaran yang baik untuk mengajak wisatawan dan investor.
Wisata olahraga menjadi sarana konsolidasi sosial untuk mendesain pembangunan berbasis partisipasi masyarakat.
"Saya ucapkan sangat banyak terimakasih atas dukungan semua pihak hingga acara ini berjalan sukses," tukasnya.
Sementara itu, Promotor Grasstrack Bintang Event Organizer, Parmo mengatakan, kejuaraan ini didukung penuh PATRI Provinsi Bengkulu dan Ikatan Motor Indonesia (IMI), baik kabupaten maupun provinsi.
Dalam event ini terdapat 12 kelas yang dilombakan yakni Class FFA Open, Class Bebek Modif Open, Class Bebek Standar Open, Class FFA non Juara Open, Calss Bebek Standar non Juara, Class FFA Pemula Provinsi, Clasa bebek Modif Pemula Provinsi, Class FFA (18 Tahun) Class Bebek Modif (18 tahun), FFA Wanita, dan Class Bebek RBT.
"Terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut menyukseskan event ini. Disini terdapat 12 class yang dilombakan. Semoga penyelanggaran kita ini dapat sekaligus dapat sebagai ajang mencari bibit atlet serta menjadi tempat menyalurkan hobi para pecinta olahraga motor khususnya grasstrack," tukasnya. (127)