Amalkan Doa Ini, Insya Allah Keluarga Dijauhkan dari Judi Online

Selasa 25 Jun 2024 - 11:29 WIB
Reporter : Ary
Editor : Asrianto

Harianbengkuluekspress.id-Saat ini Pemerintah Indonesia sangat serius membasmi perjudian online.  Bahkan Presiden Joko Widodo sudah membentuk satgas pemberantasan judi online.

Pasalnya, judi online menjadi salah satu tantangan besar di era digital ini. Sebab, judi online tersebut memberikan dampak  negatif yang sangat serius.

Oleh karena itu, penting bagi kita untuk memohon perlindungan dari Allah SWT agar keluarga kita dijauhkan dari godaan dan bahaya judi online.

Salah satu cara memohon perlindungan kepada Allah SWT agar dijauhkan dari judi online adalah dengan berdoa kepada Allah SWT.

BACA JUGA:Sambangi Kantah Kota Pontianak, Menteri AHY Sebut Sertipikat Tingkatkan Nilai Ekonomi Tanah

BACA JUGA:177 Jemaah Haji Kabupaten Mukomuko Pulang dengan Selamat, Satu Jemaah Wafat di Tanah Suci

Doa yang bisa kita panjatkan untuk memohon agar kita dan keluarga dijauhkan dari judi online adalah:

اللَّهُمَّ اكْفِنَا بِحَلاَلِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَأَغْنِنَا بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ

(Allahumak-finii bi halaalika ‘an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak).

Artinya:

"Ya Allah, cukupkanlah kami dengan rezeki-Mu yang halal daripada yang haram, dan perkayalah kami dengan karunia-Mu sehingga kami tidak memerlukan selain dari-Mu,".

Selain berdoa, ada beberapa langkah yang dapat diambil untuk mencegah keluarga dari terjerumus ke dalam judi online:

1. Berikan pemahaman tentang bahaya judi online kepada seluruh anggota keluarga. Pengetahuan adalah kunci utama dalam pencegahan.

2. Lakukan pengawasan terhadap penggunaan internet oleh anggota keluarga, terutama anak-anak dan remaja.

3. Sediakan alternatif kegiatan yang positif dan bermanfaat untuk mengisi waktu luang, seperti olahraga, hobi, atau kegiatan sosial.

Kategori :