Juli 2024, BSI Buka Layanan Weekend Banking di 540 Kantor Cabang

Sabtu 06 Jul 2024 - 16:50 WIB
Reporter : Edo
Editor : Asrianto

Harianbengkuluekspress.id-PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menyiapkan sebanyak 540 cabang untuk melayani weekend banking selama pekan selama Juli 2024.

Corporate Secretary BSI Wisnu Sunandar mengatakan weekend banking diadakan untuk mempermudah nasabah dalam melakukan transaksi keuangan.

“Menjelang tahun ajaran baru dan penerimaan siswa baru tentu banyak nasabah, khususnya para orang tua murid, yang membutuhkan transaksi. Karena itu, BSI berkomitmen untuk selalu memberikan layanan prima dan maksimal pada seluruh masyarakat,” kata Wisnu.

Oleh sebab itu, imbuh Wisnu, BSI menyiapkan fasilitas untuk para nasabah yang membutuhkan kunjungan ke cabang terkait layanan di customer service maupun layanan terbatas lainnya, terutama di lokasi strategis. 

BACA JUGA:Pengurus Perbakin Kabupaten dan Kota di Provinsi Bengkulu Periode 2024-2028 Dilantik, Ini Daftar Nama-namanya

BACA JUGA:Sambut Bulan Muharram, Berikut Amalan-amalan Yang Dianjurkan Rasulullah

Kantor cabang BSI yang telah ditentukan akan beroperasi dengan jam layanan terbatas, dimulai pukul 08.00 hingga 14.00 waktu setempat. Masyarakat dapat mengakses informasi lokasi kantor cabang BSI di halaman website www.bankbsi.co.id. 

Untuk menjangkau wilayah yang jauh dari ATM dan kantor cabang, BSI telah menyiapkan 101.650 BSI Agen yang bisa melayani setor dan tarik tunai, pembayaran listrik, air, pembelian pulsa, dan sebagainya.


Juli 2024, BSI Buka Layanan Weekend Banking di 540 Kantor Cabang-Edo/Bengkuluekspress-

Layanan perbankan juga semakin mudah diakses nasabah melalui BSI Mobile. Lewat mobile banking, nasabah dapat melakukan tarik tunai tanpa kartu, pembayaran biaya bulanan seperti (PDAM, PLN, internet, sekolah, pulsa/paket data, ziswaf, transfer antar-bank lewat BI Fast), pembiayaan hingga pembukaan rekening. 

BSI mencatat, layanan digital BSI Mobile mengalami pertumbuhan positif. Hingga Mei 2024, jumlah transaksi di BSI Mobile mencapai lebih dari 203 juta transaksi, dengan transaksi didominasi transfer, QRIS dan Top Wallet.

BACA JUGA:Harga Minyak Goreng Merek MinyaKita Naik, Segini Harga Terbarunya

BACA JUGA: Dua Hal Ini yang Mendorong Bengkulu Raih Anugerah Merdeka Belajar 2024

Selanjutnya, nasabah BSI diminta untuk waspada terhadap modus kejahatan yang berkedok informasi perubahan tarif antar-bank yang diinformasikan melalui pesan WhatsApp pribadi.

Untuk mencegah hal ini, nasabah perlu untuk mengecek saldo rekening di BSI Mobile atau cetak rekening koran secara berkala serta mengganti kata sandi (password) kartu debit atau kartu BSI Hasanah Card dan BSI Mobile.(edo)

Kategori :