Gubernur Instruksi Semua Anak Sekolah, Ini Pesannya untuk Kepala Sekolah dan Orang Tua Wali Siswa

Senin 15 Jul 2024 - 22:17 WIB
Reporter : Eko Putra Membara
Editor : Zalmi Herawati

Harianbengkuluekspress.id - Mengawali tahun ajaran baru 2024/2025, Gubernur Bengkulu Prof H Rohidin Mersyah memastikan dan menginstruksikan semua anak usia sekolah mendapatkan kesempatan bersekolah. Jangan sampai ada anak yang tidak mendapatkan sekolah.

"Kepada masing-masing satuan pendidikan, tolong pastikan semua anak-anak yang masih usia sekolah untuk mendapatkan kesempatan bersekolah," terang Rohidin, saat diwawancara BE, Senin 15 Juli 2024.

Rohidin menekankan pentingnya peran serta semua pihak, termasuk orang tua, guru, dan pemerintah daerah dalam memastikan kelancaran proses belajar mengajar. Agar sekolah-sekolah proaktif dalam membantu anak-anak yang mengalami kesulitan dalam mengakses pendidikan.

"Jangan sampai ada anak usia sekolah yang tidak mendapatkan kesempatan sekolah," tambahnya.

BACA JUGA:Karyawan PT Agra Sawitindo Mogok, Minta Manager Pabrik Diganti, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Pembangunan 7 JUT Mulai Dikerjakan, Ini Keterangan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko

Rohidin juga meminta agar sekolah dapat menyelesaikan persoalan yang ada, agar tidak ada keluhan dari orang tua terkait kesulitan mendapatkan akses pendidikan bagi anak-anaknya.

"Kalau ada persoalan segera diselesaikan. Jangan ada keluhan tidak mendapatkan kesempatan sekolah. Kalau ada SMA/SMK, sampaikan kepada saya, pasti dicarikan sekolahnya," jelas Rohidin.

Sementara untuk jenjang SD dan SMP, Rohidin meminta agar bupati/walikota setempat dapat membantu mencarikan solusi jika terdapat kendala dalam mendapatkan akses pendidikan.

"Kalau SD, SMP, nanti bupati/walikota. Pasti dicarikan sekolahnya," tegasnya.

Disisi lain, Rohidin mengatakan, hari pertama anak masuk sekolah itu momen penting bagi anak-anak. Maka, para orang tua diminta  memberikan perhatian dan dukungan kepada anak selama bersekolah. Agar momen hari pertama sekolah dapat menjadi awal yang baik bagi para siswa untuk meraih prestasi dan masa depan yang gemilang.

BACA JUGA:Patuh Pajak dan Tertib Berlalu Lintas, Pesan Kapolres Mukomuko Saat Pimpin Apel Gelar Pasukan untuk Operasi In

"Memang hari pertama orang tua mengantar anaknya sekolah itu sebuah momen positif. Terutama SD, TK dan PAUD. Bisa mengantar anaknya sekolah, sebagai kisah penting bagi anak mendapat perhatian dari orang tuanya," tuturnya.

Dengan dimulainya tahun ajaran baru tersebut, Rohidin mengajak seluruh pihak untuk bersinergi dalam mendukung kelancaran proses belajar mengajar di sekolah.

"Mari kita sama-sama bersinergi untuk membangun pendidikan di Bengkulu yang lebih baik," pungkas Rohidin. (Eko Putra Membara)

Kategori :