
Harianbengkuluekspress.id – Kondisi objek wisata Pasar Bawah di Bengkulu Selatan semakin memprihatinkan. Bangunan rusak, taman terbengkalai, dan fasilitas umum yang tidak terawat membuat jumlah wisatawan terus menurun dari tahun ke tahun.
Minimnya pengunjung menjadi bukti nyata bahwa destinasi ini kehilangan daya tariknya. Pantauan BE di lokasi menunjukkan banyak sarana dan prasarana yang dibangun pemerintah kini dalam kondisi rusak tanpa perawatan.
Bangunan gazebo, Gedung Dekranasda, kolam renang, serta toilet umum tampak tak terurus. Keadaan ini semakin diperparah dengan sampah berserakan dan kotoran ternak yang mencemari area wisata.
Ria Sofyan salah satu pengunjung dari Kota Bengkulu, mengaku kecewa dengan kondisi Pasar Bawah saat ini. Menurutnya, tidak ada lagi yang menarik untuk dikunjungi di tempat wisata tersebut.
“Dulu masih banyak bangunan bagus dan bersih, sekarang malah terbengkalai. Tidak ada perbaikan sama sekali,” ujarnya pada Senin 24 Februari 2025.
BACA JUGA:Dikbud Kaji Penghapusan Iuran Komite, Ini Penjelasan Kepala Dikbud Provinsi Bengkulu
BACA JUGA:Wawali Bengkulu Pimpin Apel Perdana, Ini Permintaannya pada ASN, PPK dan PTT
Senada dengan itu, Yoga, wisatawan asal Kota Bengkulu lainnya, menuturkan bahwa Pasar Bawah dulunya menjadi destinasi favorit warga dari berbagai kabupaten di Provinsi Bengkulu. Namun, kini kondisinya membuat wisatawan berpikir ulang untuk datang.
“Kalau tempatnya bagus, pengunjung pasti tidak masalah membayar tiket masuk. Tapi sekarang orang berpikir dua kali untuk ke sini,” ungkapnya.
Meskipun keluhan terus berdatangan, Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan tampaknya belum bisa berbuat banyak. Dinas Pariwisata setempat beralasan tidak adanya anggaran yang cukup untuk melakukan perbaikan. Jika kondisi ini terus dibiarkan, bukan tidak mungkin Pasar Bawah akan semakin ditinggalkan dan kehilangan potensi wisatanya. (Renald)