Harianbengkuluekspress.id- Seleksi masuk Madrasah makin kompetitif, terlihat dari animo orang tua untuk mendaftarkan anak-anaknya ke Madrasah Aliyah (MA) Unggulan, tinggi.
Sejak dibuka 8 Januari 2024 lalu, pendaftar Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) Madrasah Aliyah (MA) Unggulan banjir peminat.
Ada tiga pilihan MA unggulan, yaitu: MA Negeri Insan Cendekia (MAN IC), MA Negeri Program Keagamaan (MANPK), dan MA Kejuruan Negeri (MAKN).
Per 7 Februari 2024, jumlah pendaftar mencapai ribuan. Jumlah ini diprediksi akan terus bertambah, hingga pendaftaran ditutup pada 17 Februari 2024 mendatang.
"Per hari ini, tercatat 22.259 pendaftar SNPDB Madrasah Aliyah," ungkap
BACA JUGA:Kemenag Buka Pendaftaran Peserta Didik Baru di MAN IC
Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, M Sidik Sisdiyanto.
Peminat tertinggi ada di MA Negeri Insan Cendikia, jumlah pendaftar mencapai 18.827 orang.
Ada 24 pilihan MAN IC di seluruh Indonesia, tiga pendaftar terbanyak adalah
MAN IC Pekalongan sebanyak 2.760 pendaftar, MAN IC Serpong 2.744 pendaftar dan MAN IC Gowa sebanyak 1.278.
Kemudian, Pendaftar MAN Program Keagamaan sebanyak 2.793 siswa .Ada
11 MANPK yang tersebar di berbagai provinsi. Dan pendaftar MAKN, hingga hari ini tercatat 639 siswa. Mereka tersebar ada dua MAKN binaan Kementerian Agama.
"Saya yakin jumlahnya masih akan terus bertambah karena SNPDB MA
Unggulan dibuka hingga 17 Februari 2024. Madrasah makin kompetitif," tegas
Sidik.