Calon PPS Ikuti Tes Tertulis, Ini Jadwal dan Tempatnya

CAT: Komisioner KPU Kabupaten Benteng, Alexander ST saat memantau pelaksaan tes tertulis dengan menggunakan sistem CAT, Rabu 15 Mei 2024.-Bakti/BE-

harianbengkuluekspress.id  - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) melaksanakan tes tertulis bagi calon Panitia Pemungutan Suara (PPS).

"Sebanyak 924 orang calon PPS dinyatakan lulus administrasi dan dijadwalkan mengikuti tes tertulis," ungkap Komisioner KPU Kabupaten Benteng, Alexander ST.

BACA JUGA:55 PPK Terpilih Dilantik, Ini Jadwalnya

BACA JUGA:2 Raperda Inisiatif DPRD Bengkulu Utara Masuk Propemperda, Begini Isinya

Alexander menjelaskan, tes tertulis menggunakan sistem CAT akan berlangsung selama 3 hari. Yaitu pada tanggal 15 Mei 2024 di SMA Negeri 3 Kabupaten Benteng.

Calon PPS Kecamatan Karang Tinggi, Merigi Sakti dan Merigi Kelindang pada tanggal 15 Mei. Lalu calon PPS di Kecamatan  Pondok Kubang, Pagar Jati dan Pematang Tiga pada 16 Mei. Calon PPS di Kecamatan Semidang Lagan, Taba Penanjung dan Talang Empat pada 17 Mei.

Terakhir calon PPS dari Kecamatan Pondok Kelapa dan Bang Haji pada tanggal 18 Mei 2024.

"Hasil tes tertulis akan dilakukan perengkingan dan akan diambil 2 kali kebutuhan. Yaitu, sebanyak 6 orang di setiap desa," jelasnya.(bakti)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan