Tidak Hanya Sasar Ketua Osis, Kuliah Gratis Program Gubernur Bengkulu Bakal Diperluas

Asisten I Setdaprov Bengkulu, Drs Khairil Anwar MSi menghadiri acara perpisahan SMAN 7 Ķota Bengkulu di Grage Horizon Bengkulu, Senin, 27 Mei 2024.-IST/BE -

Harianbengkuluekspress.id  - Asisten I Setdaprov Bengkulu, Drs Khairil Anwar MSi mengajak siswa-siswi SMA/SMK sederajat untuk memanfaatkan Program Beasiswa Kuliah Gratis yang digagas oleh Gubernur Bengkulu, Prof H Rohidin Mersyah bernama Bengkulu Leadership.

Beasiswa ini khusus untuk Ketua Osis SMA/SMK sederajat se-Provinsi Bengkulu.

Ketua Osis yang masuk 10 besar dengan predikat terbaik akan mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan studi ke Perguruan Tinggi ternama di Indonesia. Seperti Universitas Indonesia (UI), Universitas Gadjah Mada (UGM), Institut Pertanian Bogor (IPB), maupun Universitas Bengkulu (UNIB).

Asisten I Setdaprov Bengkulu, Khairil Anwar mengatakan, saat ini memang  beasiswa Bengkulu Leadership hanya diperuntukan bagi Ketua Osis saja. Namun ke depan, akan diperluas lagi. Artinya, tidak hanya untuk Ketua OSIS saja.

"Tahap awal untuk Ketua OSIS, nanti kita akan kembangkan untuk lebih kompleks lagi," kata Khairil usai menghadiri acara perpisahan SMAN 7 Ķota Bengkulu di Grage Horizon Bengkulu, Senin, 27 Mei 2024.

BACA JUGA:Deny Mundur dari Jabatan Ketua KPU, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Bupati Mian Lantik 920 PPPK, Begini Komitmennya Terhadap Kesejahteraan Pegawai

Selain Program Bengkulu Leadership, Pemprov Bengkulu juga bekerja sama dengan Baznas Provinsi Bengkulu untuk Program 'Satu Rumah Satu Sarjana'. Khairil berharap program-program beasiswa ini dapat dimanfaatkan oleh para siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

"Kita harapkan peluang beasiswa yang dimiliki oleh pemerintah agar dapat dimanfaatkan oleh adik-adik," ungkapnya.

Di samping itu, Khairil menegaskan, pelajar lulusan SMA/SMK sederajat dapat menempuh pendidikan lebih tinggi atau pendidikan Strata Satu (S1). Soal biaya, saat ini sudah banyak program pemerintah untuk mendapatkan kuliah gratis.

"Jangan takut tidak kuliah karena pemerintah sudah menyiapkan anggaran beasiswa melalui prestasi kalian," tambah Khairil.

Sementara itu, Kepala SMAN 7 Kota Bengkulu, Manogu Sinabutar mengatakan, siswa-siswi kelas XII yang lulus ini kedepannya dapat membawa perubahan untuk masa depannya.

"Kemudian kami juga berharap siswa-siswi kelas XII yang telah pergi nantinya dapat membawa perubahan ke depan terutama mengenai masa depannya," tutup Manogu. (151/prw)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan