MTsN 1 Kota Bengkulu Gelar Pertemuan Dengan Calon Walimurid Baru , Ini yang Dibahas

Pertemuan komite dengan orang tua calon siswa baru MTsN 1 Kota Bengkulu, di Masjid An Nur, Selasa 28 Mei 2024 -Endang/Bengkulu Ekspress-

" Komite sudah menerima proposal dari pihak Madrasah. Ada program unggulan yang akan menjadi icon MTsN 1 Kota bengkulu. Yakni program Tahfidz  dan  Kemasjidan, sehingga lulus dari madrasah ini minimal bisa hafal 1 juz" katanya. 

BACA JUGA:Re Opening Oppo Store Bengkulu, Tawarkan Oppo Terbaru A60 dan Berbagai Promo Menarik

BACA JUGA: Inilah 4 Utusan Paskibraka Nasional 2024 dari Bengkulu

Untuk bisa berjalan, program ini membutuhkan yang perlu di urai.  Oleh karenanya, pada pertemuan itu, Damri berharap ada kesepakatan bersama pada orang tua calon siswa baru untuk bersedekah, berinfaq. Karena program tersebut tidak terkaver dalam   Bantuan Operasional Sekolah. 

" Besaran biaya infaq ini jika ditotalkan Rp 1,5 juta, dana ini peruntukannya Rp 700 infaq pengembangan masjid, dan Rp  800 ribu untuk biaya bimbingan tahfidz hingga wisuda selama satu tahun," bebernya.

Pihak komite menawarkan dua opsi  pembayaran infaq, yakni boleh dibayar secara penuh saat daftar ulang, atau juga boleh dibayar per bulan selama satu tahun. Hal inipun disetujui dan mencapai kata sepakat dari walimurid yang hadir. 

Sementara itu, Iin selaku orang tua calon siswa  menuturkan pertemuan dengan pihak madrasah dan  komite MTsN 1 kota Bengkulu merupakan hal yang dinantikan. 

"Kami sangat menunggu informasi, bagaimana keadaan sekolah, pola pembelajaran yang dilaksanakan," ungkap iin. 

Ia juga sangat bersyukur, karena  keinginan orang tua untuk menyekolahkan ke madrasah agar  pendidikan keagamaanya diutamakan selain akademik. 

"Soal pembiayaan, kami  akan mendukung. Dan alhamdulillah cukup meringankan, dan bisa dibayar secara bulanan." tuturnya. (**) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan