Pak Mungkus Resmi Jadi Maskot Pikada BS, Ini Artinya

RENALD/BE Launcing Maskot Pak Mungkus KPU BS berjalan meriah, Minggu 9 Juni 2024.--

Harianbengkuluekspress.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) dengan resmi melaunching Pak Mungkus sebagai Maskot Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) BS tahun 2024.

Bahkan acara tersebut semakin meriah dengan penampilan band ternama di Indonesia, yaitu ADA BAND pada Sabtu malam, 8 Juni 2024.

Bukan hanya itu, malam puncak peluncuran maskot Pilkada BS 2024 juga dimeriahkan oleh band lokal asal BS, yaitu Gazian dan pertunjukan pentas seni dari Afnalya Dance Company. Acara yang digelar dipanggung megah yang dipusatkan di Lapangan Sekundang, Kota Manna dipandu host Ibay dan Dedew. 

Acara tersebut juga dihadiri komisioner KPU Provinsi Bengkulu dan KPU BS, Bawaslu, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) BS, Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat BS, PPK dan PPS, serta para tamu undangan lainnya dan ratusan ribu pasang mata masyarakat BS yang memenuhi lapangan  tepat berada di depan Pendopo Rumah Dinas Bupati BS.

BACA JUGA:Beruntung, 4 Nasabah BRI Raih Mobil, Berikut Nama-namanya

BACA JUGA:Penjaga SDN 31 Diciduk, Ini Kasusnya

Adapun maskot Pilkada BS  yang telah resmi dilaunching yaitu, Pak Mungkus yang jika diartikan memiliki makna Serempak Milih untuk Bengkulu Selatan. 

Pak Mungkus sendiri merupakan maskot berbentuk ikan Mungkus yang merupakan hewan endemik di sungai BS, khususnya di Kecamatan Kedurang, Seginim, dan Air Nipis, serta Ulu Manna. Sebelum KPU BS telah melakukan kontes pembuatan maskot yang diikuti peserta baik dari dalam dan luar BS.

"Terima kasih kepada adek sanaku sekalian yang telah hadir malam ini, Kami KPU Bengkulu melaunching atau meluncurkan maskot Pilkada untuk kita memilih Gubernur, Wakil Gubernur Bengkulu, Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan 27 November 2024," ujar Ketua KPU BS, Erina Okriani SPd saat menyampaikan kata sambutannya.

Lebih lanjut, Erina sangat berharap partisipasi masyarakat BS pada Pilkada serentak 2024. Sehingga masyarakat BS dapat hadir di tempat pemungutan suara (TPS) menyalurkan hak suaranya dalam memilih pemimpin masa depan untuk Provinsi Bengkulu dan Kabupaten BS.

BACA JUGA:Bengkulu Berpotensi Kembangkan Ekonomi Syariah, Ini Kata Pakar Ekonomi Syariah

"Sebagai mana yang telah kita laksanakan pada tahun 2020 partisipasinya masyarakat Bengkulu Selatan 80 persen sekian persen. Saya mengharapkan dan mengajak masyarakat Bengkulu Selatan agar di tahun 2024 ini kalau bisa sampai dengan 90 persen," ajaknya.

Pada kesempatan itu, Bupati BS, Gusnan Mulyadi SE MM menyampaikan kata sambutannya dan menyampaikan bahwa acara yang dihadiri ribuan masyarakat BS merupakan salah satu rangkaian dari pesta demokrasi yang sudah di depan mata. Sehingga pesta demokrasi tersebut harus dimeriahkan oleh masyarakat.

"Sebagai mana disampaikan Ketua KPU tadix ini merupakan rangkaian dari Pilkada Bengkulu Selatan," sampainya.

Tag
Share