Internet Tak Sehat Ancam Pelajar, Begini Penjelasan Anggota DPRD Provinsi Bengkulu

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu, Drs Sumardi SIP MM-Istimewa/Bengkulu Ekspress-

Dalam kesempatan yang sama, Sumardi juga mengapresiasi inisiatif beberapa sekolah yang telah mulai mengadakan seminar dan workshop terkait literasi digital. 

"Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat dan harus terus dilakukan secara rutin untuk membekali pelajar dengan pengetahuan yang cukup tentang internet," katanya.

Dia juga menyarankan agar teknologi pengawasan seperti aplikasi pemantau penggunaan internet bisa digunakan untuk membantu guru dan orang tua dalam mengawasi aktivitas daring pelajar. 

"Teknologi bisa dimanfaatkan untuk tujuan yang baik, termasuk dalam hal pengawasan," ujar Sumardi.

Menutup pernyataannya, Sumardi mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga generasi muda dari pengaruh negatif internet.

"Kita semua bertanggung jawab dalam membentuk masa depan pelajar. Mari kita dukung mereka dengan memberikan bimbingan yang tepat agar mereka bisa memanfaatkan internet dengan bijak," pungkasnya.(999)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan