Akreditasi 14 Puskesmas Ditingkatkan, Ini Tujuannya

RENALD/BE Kepala Dinkes BS, Didi Ruslan SKM MSi--

KOTA MANNA, BE  - Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan (BS) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) terus berupaya meningkatkan pelayanan kesehatan yang ada di tingkat Puskesmas. Salah satu dengan cara meningkatkan akreditasi Pusekmas yang ada di BS.

Meskipun di BS sendiri Puskesmas telah terakreditasi masih dinilai belum cukup untuk menjalankan pelayan yang sesuai dengan Prosedur Operasi Standar (SOP) yang ada. Sehingga untuk meningkatkan akreditasi sejak tiga tahun yang lalu yang berhasil mendapatkan akreditasi utama, sat ini Diupayan Puskesmas yang ada di BS mendapatkan akreditasi Paripurna kedepannya. 

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) BS, Didi Ruslan SKM MSi menuturkan ada sebanyak 14 Puskesmas yang telah terakreditasi. Puskesmas tersebut telah berhasil memberikan pelayanan kesehatan yang prima yang dirasakan oleh masyarakat. Dengan harapan penanganan pertama pasien bisa dilakukan cukup ditingkat Puskesmas dan tidak perlu dirujuk ke RSUD.

"Kita berharap tidak ada lagi petugas yang ada di Puskesmas bekerja tidak sesuai SOP dan bisa memberikan pelayanan yang terbaik. Dengan pelayanan yang terbaik maka masyarakat akan merasakan kepedulian Pemerintah terkait kesehatan,” ujar Didi kepada BE, Rabu (08/10)

Lebih lanjut, Didi menyampaikan informasi bagi masyarakat yang saat ini membutuhkan pertolongan medis Puskesmas siap melakukan tindakan sesegera mungkin. Bahkan, tindakan tersebut dilakukani tanpa memilih-milih siapa pasiennya,

“Meskipun pasien ada BPJS atau belum, semuanya pasti kami akan layani dengan cepat," sampainya.

Didi juga menerangkan bagi Puskesmas yang telah terakreditasi maka petugas kesehatannya  dituntut menjalankan SOP kerja sesuai dengan petunjuk dari Kementrian Kesehatan. Tidak hanya itu, para petugas juga diminta melayani semua pasien dengan tulus dan ikhlas seusai dengan yang diharapkan.

“Dengan kenaikan akreditasi semoga saja tidak akan ada lagi keluhan yang disampaikan oleh masyarakat. Makanya sangat penting petugas menjalankan tugasnya sesuai dengan SOP yang sudah ditentukan,karena sebagai petugas kesehatan merupakan pelayan masyarakat,” pinta Didi.

Pada kesempatan itu, Didi menjelaskan agar Puskemas di BBS bisa meningkatkan akreditasi, ada beberapa poin yang harus dipenuhi, yaitu pembangunan Puskesmas yang sudah sesuai SOP. Tidak hanya itu, Peningkatan Mutu Puskesmas (PMP) juga harus diurtamakan.

“Perbaikan mutu dan kinerja Puskesmas konsisten dengan tata nilai, visi, misi dan tujuan Puskesmas semuanya harus jelas dan terarah. Jika itu terpenuhi akan ada kenaikan akreditasi," pungkasnya. (117)

Tag
Share