312 Peserta PPPK di Benteng Ikuti Seleksi Kompetensi, Ini Lokasinya

Kabid PPI BKPSDM Kabupaten Benteng, Mashuri SE MM--

BENTENG, BE - Setelah dinyatakan lulus seleksi administrasi, sebanyak 312 orang peserta seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) segera mengikuti tahapan selanjutnya.

Hanya saja, dari 312 orang yang lulus seleksi administrasi, hanya peserta dari formasi tenaga teknis sebanyak 117 orang dan tenaga kesehatan sebanyak 142 orang yang dijadwalkan mengikuti seleksi kompetensi dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT).

Sedangkan, 50 orang peserta formasi guru tak lagi mengikuti seleksi kompetensi lantaran telah dinyatakan lulus passing grade (PG) saat seleksi PPPK tahun 2021 lalu.

Dari 142 orang formasi tenaga kesehatan, 138 orang akan menjalani tes di Bengkulu. Sedangkan, 4 orang peserta menjalani tes di luar Provinsi Bengkulu.

Sebab, peserta akan melaksanakan tes kompetensi sesuai dengan lokasi tes yang mereka pilih saat mendaftar.

Secara teknis, pengumuman tentang pelaksanaan seleksi kompetensi bisa diakses melalui link https://bkpsdm.bengkulutengahkab.go.news/read/432.

"Peserta formasi tenaga kesehatan dijadwalkan mengikuti seleksi kompetensi pada tanggal 27 November 2023 di Poltekes Kemenkes Bengkulu," terang Kepala BKPSDM Kabupaten Benteng, Apileslipi SKom MSi, melalui Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi (PPI), Mashuri SE MM.

Sedangkan untuk formasi tenaga teknis, dari 117 orang peserta, sebanyak 112 menjalani tes kompetensi di Bengkulu dan 5 orang menjalani tes di luar Provinsi Bengkulu.

"Bagi para peserta seleksi dari formasi teknis, dijadwalkan mengikuti seleksi kompetensi di Gedung Avenue Bengkulu Bencolen Convention  Hall pada tanggal 25 dan 26 November 2023," terang Mashuri.(135)

Tag
Share