Pelamar CPNS Tembus Segini

Foto 1. Kepala BKPSDM Mukomuko, Wawan Santoni--

harianbengkuluekspress.id  – Para pencari kerja khususnya yang mendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemkab Mukomuko sudah mencapai 3 ribu lebih.

“Hingga pagi ini (kemarin,red), jumlah pelamar tembus 3 ribu orang lebih,” ujar Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mukomuko, Wawan Santoni. 

Ia memprediksi, jumlah pelamar CPNS berkemungkinan masih akan terus bertambah. Karena untuk penutupan pendaftaran melalui laman Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) akan berakhir 10 September 2024. Ia juga mengatakan, saat ini pihaknya melakukan pemeriksaan berkas pendaftaran setiap pelamar, dan ditemukan ratusan berkas pelamar yang tidak memenuhi syarat (TMS). Lebih dari 3 ribu orang yang telah mendaftar tes CPNS Mukomuko, sekitar 1.200 pelamar dinyatakan memenuhi syarat (MS) dan lebih dari 1.500 pelamar sudah mendaftar akan tetapi belum submit.

”Pelamar masih ada waktu beberapa hari ke depan untuk menggugah dokumennya, dan memilih formasi yang sesuai dengan pendidikannya,” katanya. 

BACA JUGA:98,85 Persen Warga Terdaftar Ini

BACA JUGA:5 Formasi Dokter Spesialis Masih Kosong, Ini Penyebabnya

Menurutnya, Pemkab Mukomuko membuka 150 formasi yakni 75 tenaga kesehatan dan 75 tenaga teknis,termasuk untuk penyandang disabilitas.

”Untuk pelamar disabilitas  disediakan sebanyak lima formasi, yakni auditor ahli pratama, pengelola pengadaan barang dan jasa ahli pratama,penata kelola bangunan gedung dan kawasan permukiman ahli pratama, pengendali dampak lingkungan ahli pratama dan perancangan perundang-undangan ahli pratama,” ungkapnya. 

Ia juga menyampaikan, adanya keluhan pelamar terkait e-meterai. Hal itu tidak lagi menjadi kendala. Karena pelamar CPNS dibolehkan untuk menggunakan meterai tempel.(budi)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan