Basarnas Dirikan Posko di RL, Hasil Usulan dari Pemerintah Daerah

Ist/BE Kepala Kantor Basarnas Bengkulu dan asisten I Pemkab RL saat meninjau gedung yang akan dijadikan Pos Basarnas di Kabupaten Rejang Lebong.--

Harianbengkuluekspress.id, - Asisten I Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Rejang Lebong, Pranoto Majid SH MSi mengungkapkan, Badan Nasional Pencarian dan Penyelamatan Basarnas Bengkulu akan mendirikan posko di Kabupaten Rejang Lebong.

"Basarnas memang bakal mendirikan setingkat pos di Kabupaten Rejang Lebong ini," terang Pranoto kepada BE, Sabtu, 21 September 2024.

Pendirian pos Basarnas di Kabupaten Rejang Lebong tersebut, menurut Pranoto, usulan dari Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong. Beberapa bulan sebelumnya Bupati Rejang Lebong mengirimkan surat permohonan ke Basarnas pusat untuk mendirikan kantor atau pos di Kabupaten Rejang Lebong.

"Alhamdulillah, usulan kita agar Basarnas mendirikan pos di Rejang Lebong ini bisa dikabulkan," tambah Pranoto.

BACA JUGA:Polisi Amankan Pengundian Nomor Urut Balonbup, Segini Jumlah Personel Polres Bengkulu Utara yang 'Diturunkan'

BACA JUGA: Senin, Penertiban Baliho Bapaslon, Satpol Minta Bapaslon Tertibkan Mandiri Sebelum Deadline Ini

Lebih lanjut Pranoto mengungkapkan, kantor untuk pos Basarnas tersebu untuk sementara ditempatkan di kantor eks Dinas Perdagangan Kabupaten Rejang Lebong, di Jalan Sukowati Curup. Bahkan pada Rabu 18 September 2024, Kepala Kantor Basarnas Bengkulu telah melakukan peninjauan langsung lokasi yang mau jadikan pos tersebut.

"Meskipun baru setingkat pos, namun nanti sudah ada kepala pos beserta anggotanya yang disiagakan yang jumlahnya enam sampai 7 orang," papar Pranoto.

Menurut Pranoto, kantor yang disiapkan tersebut merupakan kantor sementara kemudian akan dilihat perkembangan, bila memang nanti dibutuhkan perubahan status dari pos menjadi kantor, maka Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong, menyiapkan lokasi yaitu di depan kantor BPBD Kabupaten Rejang Lebong.

"Pos ini nanti untuk mewakili Kabupaten Rejang Lebong, Lebong dan Kepahiang," kata Pranoto.

Hadirnya pos Basarnas di Kabupaten Rejang Lebong tersebut nanti bisa mempercepat penanganan bila terjadi bencana. Karena menurut Pranoto sudah beberapa kasus yang terjadi di Kabupaten Rejang Lebong yang membutuhkan keahlian SAR, karena jarak dari kantor Basarnas Bengkulu ke Rejang Lebong membutuhkan waktu, sehingga bila sudah ada di Kabupaten Rejang Lebong bantuan yang diberikan akan lebih cepat sehingga bisa meminimalisir adanya korban.

BACA JUGA:Tanggapan Palsu ke KPU Provinsi Bengkulu Bakal Berbuntut Panjang, Tim Romer Ambil Langkah Ini

"Selain itu, Basarnas juga nanti bisa memberikan pelatihan-pelatihan di Kabupaten Rejang Lebong ini," demikian Pranoto. (Ari Apriko)

 

Tag
Share