Dukung Pendidikan Agama, Pjs Bupati Mukomuko Serahkan 5.000 Mushaf Al-Quran

Dukungan Pendidikan Agama, Pjs Bupati Mukomuko Serahkan 5.000 Mushaf Al-Quran-Endi/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id – Kabupaten Mukomuko mendapatkan berkah besar dengan penyerahan 5.000 mushaf Al-Quran yang dilakukan secara simbolis oleh Pjs Bupati Mukomuko, M Rizon, S.Hut, M.Si, pada Kamis pagi 10 Oktober 2024.

Bantuan mushaf ini berasal dari Badan Wakaf Al-Quran Jakarta dan dialokasikan untuk mendukung pendidikan agama di Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) di Mukomuko.

Bantuan ini merupakan bagian dari penyaluran 20.000 mushaf Al-Quran untuk Provinsi Bengkulu, dengan 5.000 mushaf khusus dialokasikan untuk Mukomuko. 

Wakaf tersebut diharapkan tak hanya menjadi bahan ajar, tetapi juga menjadi amal jariah yang pahalanya terus mengalir bagi para pemberi wakaf.

BACA JUGA:Police Go To Campus Sambangi UMB, Tingkatkan Kesadaran Berlalu Lintas

BACA JUGA:8 Puskesmas di Mukomuko Terancam Ditutup, Berikut Alasannya

Penyerahan simbolis ini dilakukan di ruang kerja Pjs Bupati dan dihadiri oleh Asisten III Setdakab Mukomuko, Staf Ahli Bupati, dan Kepala Bagian Kesra Setdakab Mukomuko.

Pengurus MDA yang hadir termasuk Ust. Lubis Ketua Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Mukomuko sekaligus pengurus MDA Darul Hadist, Desa Lubuk Sanai, Kecamatan XIV Koto,

Serta Ust. H. Kasan Bisri dari MDA Al-Furqon Kelurahan Bandaratu, Ust. Ahmad Heri dari MDA Al-Hafiz Kelurahan Pasar Mukomuko, dan Ahma Ust. H. Ali Ahmadi dari MDA Hidayatul Athfal Kelurahan Bandaratu.

Dalam sambutannya, M Rizon menyatakan bahwa penyerahan ini memiliki nilai yang sangat mendalam. 

“Al-Quran adalah sumber petunjuk hidup kita. Penyerahan mushaf ini bukan hanya untuk dibaca, tetapi untuk diamalkan dan dipelajari. 

Bantuan ini dari Badan Wakaf Al-Quran Jakarta dan diharapkan dapat digunakan sebaik-baiknya untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT,” ungkapnya.

M Rizon juga menekankan pentingnya peran Al-Quran dalam membentuk generasi yang berakhlak mulia. 

“Kami berharap mushaf-mushaf ini dapat menjadi pemacu semangat bagi para santri untuk semakin mencintai Al-Quran. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan