Pendaftaran Beasiswa Hongaria Dibuka Awal Tahun, Cek Disini
Tangkap Layar, Beasiswa pendidikan -Istimewa/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id-Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi Kemendikbudristek membuka pendaftaran Program Beasiswa Hongaria (Stipendium Hungaricum Scholarship Programme) untuk tahun akademik 2025/2026.
Dirjen Kemenristekdikti melalui laman dikti.kemdikbud.go.id mengumumkan pembukaan pendaftaran Program Beasiswa Hongaria (Stipendium Hungaricum Scholarship Programme) untuk tahun akademik 2025/2026.
Permohonan beasiswa ditujukan kepada rektor perguruan tinggi negeri (PTN) di lingkungan Kementerian Riset dan Teknologi dan rektor Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah I-XVI.
BACA JUGA:Hebat, Pelajar Indonesia Raih 15 Medali Karate Internasional, Disini Lokasinya
BACA JUGA:Cair Bulan November, Berikut Nominal Tunjangan Profesi Guru Triwulan IV
Pendaftaran beasiswa ini sebagai tindak lanjut dari surat No. SH-00639-001/2024 tertanggal 30 Oktober 2024 dari Direktur Internasionalisasi Program Beasiswa Hongaria.
Sebagai informasi, Program Beasiswa Hongaria untuk tahun 2025/2026 terbuka bagi warga negara Indonesia yang ingin menempuh pendidikan S1, S2, S3, dan non-gelar di Hongaria.
Pendaftaran Program Beasiswa Hongaria untuk tahun akademik 2025/2026 dapat dilakukan secara online.
Untuk mendaftar, silakan klik https://apply.stipendiumhungaricum.hu/.
Pendaftaran beasiswa dibuka hingga 15 Januari 2025 pukul 14:00 Waktu Eropa Tengah (WET).
BACA JUGA:Majukan Pendidikan di Kota Bengkulu, DISUKA Siap Wujudkan Sekolah Gratis Berkualitas
BACA JUGA:Ribuan Guru Binaan Kemenag Uji Pengetahuan Pendidikan Profesi, Dirjen Pendis Ungkap Begini
Setelah masa pendaftaran program beasiswa Stipendium Hungaricum 2025/2026 berakhir, Dirjen Kemendikbudristek akan menyeleksi berkas-berkas yang diunggah pelamar yang dinyatakan lolos technical check.
Dalam hal ini, pemeriksaaan teknis atau technical check dilakukan oleh Tempus Public Foundation Hongaria.