Pilbup Seluma, Erwin Keok di Kandang, Teguh Unggul Sementara Hasil Hitung Cepat

Calon Bupati Seluma Petahana saat mencoblos didampingi istri-Jefri/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id - Hasil penghitungan Model C Hasil KWK Bupati di Tempat pemungutan suara(TPS) 2 Kelurahan Lubuk Lintang. Petahana Erwin Octavian SE harus keok dengan perolehan suara.

Pada TPS 02, suara Erwin-Junaidi hanya sebanyak 202 saja, terpaut 69 suara dari Teguh yang berhasil unggul dengan perolehan 271.

Sedangkan di TPS pada kelurahan yang sama, paslon Teguh kembali unggul dengan perolehan 258, sedangkan Erwin Octavian dan Jonaidi hanya memperoleh249 Suara.

Sementara itu, dari versi penghitungan cepat yang dilakukan pada Dapil 4 meliputi Kecamatan Sukaraja meliputi 21 Desa, Air Periukan sebanyak 16 desa dan Lubuk Sandi sebanyak 10 desa.

BACA JUGA:Hitung Cepat, Gusril-Hamid Unggul di Pilkada Kaur, Segini Perolehan Suaranya

BACA JUGA:Rifai Tajuddin Sebut Pilkada 2024 untuk Membangun Daerah, Nyoblos di Sini

Paslon Teddy Rahman SE MM dan Drs Gustianto unggul di 30 desa dari 51 desa di Dapil 4. 

Dari total suara yang telah masuk secara keseluruhan 34.212 suara. Paslon Nomor Urut 01 Teddy Rahman - Drs Gustianto unggul 19 persen.

Sedangkan Paslon 02 Erwin Octavian SE - Jonaidi SP hanya memperoleh suara 14.341. Sehingha masih tersisa suara sebanyak 16.354 suara masih menunggu.

Sementara itu, Humas Tim Pemenangan Paslon Teguh Pugantara mengutarakan jika saat ini penghitungan cepat masih berlangsung. Dari data yang telah masuk dari saksi di setiap TPS. 

BACA JUGA:Hitung Suara TPS 2 Desa Kuto Rejo Dihentikan Sementara, Ini Alasannya

BACA JUGA:Pilgub Bengkulu 2024, Paslon 02 Sementara Unggul di Bengkulu Utara di 5 Kecamatan, Berikut Perolehan Suaranya

“Alhamdulillah, hasil rekap saksi masih berlangsung, Jumlah ini dipastikan masih terus bertambah karena masih dalam proses,”tegasnya.(Jefri)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan