Mukomuko Jadikan Desa Garda Terdepan Program Makanan Bergizi Gratis 2025

Mukomuko Jadikan Desa Garda Terdepan Program Makanan Bergizi Gratis 2025-Endi/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id – Pemerintah Kabupaten Mukomuko melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) mendorong desa-desa di wilayahnya untuk mengambil peran strategis dalam mendukung Program Makanan Bergizi Gratis (MBG).

Program ini dirancang untuk meningkatkan kualitas gizi masyarakat, khususnya kelompok yang membutuhkan, sekaligus memberdayakan ekonomi desa melalui badan usaha milik desa (BUMDes).

Kabid Pemerintahan Desa dan Kelurahan DPMD Mukomuko, Wagimin, menyatakan bahwa desa-desa di Mukomuko memiliki potensi besar untuk menjadi pemasok utama kebutuhan pokok seperti beras, daging, dan sayuran guna mendukung program tersebut.

Hal ini sesuai dengan arahan dalam Permendes Nomor 2 Tahun 2024, yang mengatur petunjuk operasional penggunaan Dana Desa tahun 2025.

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Bengkulu Selatan Hari Ini, Kamis 23 Januari 2025, Waspada Hujan di Siang Hari

BACA JUGA:DD Diaudit, Kades Ramai-ramai Datangi Dewan Mukomuko, Ini Tujuannya

“BUMDes di desa-desa ini sudah cukup berkembang dan mampu menjadi pemasok bahan-bahan yang dibutuhkan dalam Program MBG. Dengan dukungan ini, kita berharap desa dapat lebih aktif berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” ujar Wagimin. 

Ia menjelaskan, banyak desa di Mukomuko yang telah menjalankan program ketahanan pangan dengan menggunakan Dana Desa.

Program ini mencakup berbagai kegiatan seperti pemeliharaan ternak (unggas hingga sapi) dan penanaman tanaman pangan.

Hasil dari kegiatan tersebut, menurut Wagimin, bisa dimanfaatkan untuk mendukung kebutuhan bahan baku dalam Program MBG.

“Desa yang mampu tidak hanya bisa menjadi pemasok, tetapi juga memiliki peluang untuk menjadi distributor bahan pangan, sehingga peran mereka dalam program ini semakin besar,” tambahnya.

Selain peran aktif dari desa, pemerintah daerah juga telah menyiapkan dukungan anggaran untuk menjalankan Program MBG. 

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mukomuko, Abdiyanto, menyebutkan bahwa pemerintah telah mengalokasikan dana sebesar Rp200 juta dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025.

“Dananya memang masih sedikit karena program ini baru tahap awal. Yang penting, kami sudah mengalokasikan anggaran dan kode rekening. Jika program ini berjalan dengan baik, kita akan sesuaikan lagi besaran anggarannya di masa mendatang,” kata Abdiyanto.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan