Damkar Bengkulu Evakuasi Ular Pyton, Mangsa Seekor Ayam di Sini Lokasi Sang Ular Bersembunyi

IST/BE Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bengkulu membantu masyarakat mengevakuasi ular jenis pyton sepanjang 2,5 meter. --
Harianbengkuluekspress.id - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bengkulu membantu masyarakat mengevakuasi ular jenis Pyton sepanjang 2,5 meter. Ular tersebut dilaporkan oleh Fauzi, warga Perumahan Surabaya Permai, Kelurahan Surabaya. Saat petugas datang, ular tersebut berada di dalam kandang Ayam.
Kepala Dinas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bengkulu, Yuliansyah mengatakan, warga melaporkan adanya ulat pyton masuk kedalam kandang ayam. Mendapat laporan tersebut, tim rescue diturunkan untuk mengevakuasi ular.
"Pada Selasa, 28 Januari 2025, kita menerima laporan dari warga Perumahan Surabaya Permai, ada ular masuk kedalam kandang ayam. Kami turunkan Tim Rescue untuk mengevakuasi ular tersebut," jelas Yuliansyah.
Saat Tim Damkar tiba di lokasi, pelapor menyampaikan ular berada di dalam kandang ayam. Setelah melakukan persiapan dan mempersiapkan peralatan, petugas bergerak mengevakuasi ular berukuran besar tersebut.
BACA JUGA:Polresta Bengkulu Amankan Lokasi Wisata, Ini Tujuannya untuk Masyarakat
BACA JUGA:Diikuti 38 Negara, MTQ Internasional Dibuka, Menag: Alquran Melarang Eksploitasi Alam
Dengan peralatan snake tong, kepala ular berhasil dijepit sehingga ular berhasil dikeluarkan dari dalam kandang. Setelah dikeluarkan, ular tersebut ternyata sudah menelan satu ekor ayam. Ular kemudian dievakuasi ketempat aman dan akan dilepaskan jauh dari pemukiman warga.
"Saat mengevakuasi ular, tim melakukan observasi singkat lebih dulu menentukan metode yang tepat mengevakuasi ular sekaligus mengurangi resiko tergigit ular. Panjang ular sekitar 2,5 meter, dan sudah menelan seekor Ayam," pungkas Yuliansyah. (Rizki Surya Tama)