Usai Ditetapkan KPU, Langsung Diparipurnakan: Dedy - Ronny Siap Rangkul Paslon Lain

Ketua DPRD Kota Bengkulu, Herimanto didampingi Waka I, Rahmad Widodo dan dihadiri jajaran Pemerintah Kota Bengkulu foto bersama Wali Kota terpilih, Dedy Wahyudi usai paripurna penetapan Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih, Rabu, 5 Februari 2025. - MEDI/BE -

Harianbengkuluekspress.id  - Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih, Dedy Wahyudi dan Ronny PL Tobing resmi ditetapkan melalui rapat pleno penetapan hasil Pilkada serentak 2024 yang digelar oleh KPU Kota Bengkulu, Rabu, 5 Februari 2025. 

Agenda ini dilakukan setelah KPU menerima salinan putusan resmi dari Mahkamah Konstitusi (MK) RI terkait hasil sengketa Pilkada. 


Komisi Pemilihan Umum kota Bengkulu menetapkan pasangan calon Dedy Wahyud dan Ronny PL Tobing sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih periode 2025-2030, Rabu, 5 Februari 2025. -MEDI/BE -

"Dasar kami adalah salinan putusan MK terhadap sengketa, dan hari ini resmi ditetapkan pasangan calon Dedy-Ronny sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih pada Pilkada 2024," ujar Ketua KPU Kota Bengkulu, Rayendra Pirasad didampingi anggota KPU lainnya. 

KPU juga membacakan surat salinan putusan MK tersebut sekaligus menyerahkan secara simbolis kepada seluruh LO partai politik hingga Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). 

Selanjutnya, diterbitkan berita acara yang disampaikan kepada DPRD Kota Bengkulu yang dihadiri Wakil Ketua I, Rahmad Widodo. 

Ditambahkan Rayendra, proses pleno penetapan ini dilakukan dengan cepat sesuai instruksi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). 

BACA JUGA:Mantan Kades di Bengkulu Dituntut 4 Tahun, Ini Kasus yang Menjeratnya

BACA JUGA:Kejati Bengkulu Terima SPDP dari Bareskrim, Kasus Fraud Libatkan Oknum Polri

Hasil dari penetapan ini menjadi dasar bagi DPRD kota untuk melakukan paripurna dan mengirimkan dokumen penetapan ke Kemendagri melalui Pemerintah Provinsi Bengkulu. 

"Selanjutnya kita berkoordinasi untuk memastikan proses administratif ini berjalan lancar sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku," tambah Rayendra. 

Pleno penetapan tersebut hanya dihadiri oleh Wali Kota terpilih Dedy Wahyudi, sedangkan Wakil Wali Kota, Ronny PL Tobing berhalangan hadir karena masalah kondisi kesehatan. 

Usai ditetapkan, Dedy Wahyudi memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam proses Pilkada 2024. Ia berjanji akan menjalankan amanah yang diberikan masyarakat dengan baik. 

"Ini jadi karunia dari Allah SWT, terima kasih kami sampaikan kepada seluruh tim yang berjuang keras baik dari PAN, PDIP, tim keluarga dan lainnya. Alhamdulillah kita raih kemenangan di angka 35 persen," kata Dedy. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan