Usulkan Rehab Kantor dan Bangun Aula Pertemuan, Ini Alasan Plt Camat Pondok Kubang

Plt Camat Pondok Kubang, Ferry Aprianto SSos-Bakti/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id - Kondisi bangunan pada kantor Camat Pondok Kubang, Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) mengalami kerusakan di beberapa titik.
Salah satunya ialah kebocoran pada bagian atap.
"Usulan rehab kantor sudah disampaikan sejak beberapa tahun lalu. Namun, memang belum terealisasi," ungkap Pelaksana Tugas (Plt) Camat Pondok Kubang, Ferry Aprianto SSos.
Menurut Ferry, kerusakan pada bagian atap diharapkan bisa segera dilakukan penanganan.
BACA JUGA:Horee, DD Tidak Jadi Dipangkas, Begini kata Kadis PMD BU
BACA JUGA:BPJS Gratis Warga Miskin di Kota Bengkulu Dialihkan ke APBN, Begini Penjelasan Dinsos
Selain mengusulkan anggaran untuk perbaikan kantor, Ferry juga mengharapkan agar ada alokasi anggaran untuk pembangunan aula pertemuan.
Dalam kondisi saat ini, sambung Ferry, pelaksanaan kegiatan atau pertemuan seringkali dilaksanakan di luar dan menggunakan tenda.
Bahkan, tak jarang pertemuan tingkat kecamatan dilaksanakan di tingkat desa.
"Kami berharap rehab kantor dan pembangunan aula pertemuan bisa dilaksanakan pada tahun depan," harap Ferry.(Bakti)