Ormas Islam Diminta Dukung Program MBG, Wamenkop : Kesempatan Masuk Ekosistem MBG

Launching Program Makan Bergizi Gratis di Kota Bengkulu -Rio Susanto/Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id- Wakil Menteri Agama Romo H.R. Muhammad Syafi'i mengajak organisasi kemasyarakatan (ormas) Islam untuk bersama-sama menyukseskan Program Makanan Bergizi (MBG). 

Menurutnya, program yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto ini merupakan langkah strategis untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.

"Saya mengajak semua pihak untuk turut menyukseskan program ini. Kita harus bersungguh-sungguh bekerja sama untuk menyukseskan program ini," pinta Wakil Menteri Agama Romo Shafii saat menghadiri FGD Kerjasama Kemitraan Umat Islam dan Lembaga Keagamaan Nasional, Selasa 25 Februari 2025. 

Ia juga menambahkan bahwa sebagai bagian dari masyarakat, ormas-ormas yang tersebar di seluruh Indonesia harus terlibat aktif untuk memastikan program MBG tepat sasaran. 

BACA JUGA:Mulai Terapkan Skema WFA, Bagaimana Layanan Publik? Begini Penjelasan Kepala BKN

BACA JUGA:Diprediksi Satu Ramadan Berbeda, Berikut Jadwa Tarawih Pertama Ramadan 2025

Sementara Kepala BGN Dadan Hindayana mengatakan, peran serta masyarakat menjadi kunci kesuksesan program MBG ini. Ia mengatakan bahwa Presiden Prabowo Subianto menargetkan sebanyak 82,9 juta anak dapat menerima program MBG di akhir 2025.

"Awalnya, target ini seharusnya dicapai pada tahun 2026. Namun, sesuai arahan Presiden, target ini harus dicapai pada akhir tahun 2025," ujar Dadan Hindayana. 

Dadan mengatakan bahwa tiga kunci keberhasilan MBG adalah anggaran, sumber daya manusia (SDM), dan infrastruktur.  Pasalnya, untuk melayani 82,9 juta penerima manfaat, dibutuhkan 30.000 unit pelayanan pemenuhan gizi (SPPG).

Sebanyak 1.542 SPPG akan dibangun dengan anggaran nasional, sementara 28.458 SPPG lainnya akan dibangun melalui program kemitraan, termasuk fasilitas dapur dan kantin. 

"Kemitraan ini memberikan kesempatan bagi organisasi masyarakat untuk terlibat. Persyaratan kemitraan juga dapat dilihat di sana," tegasnya. 

BACA JUGA:Hadiri Musda BPD HIPMI DIY XVI, ‎Ketua Umum BPD HIPMI Bengkulu Beri Ucapan Selamat Pada Ekawati Rahayu Putri

BACA JUGA:Pantau Harga Jelang Ramadhan, Wagub Sambangi Pasar Panorama, Harga Kebutuhan Ini Mulai Merangkak Naik

Disisi lain, Wakil Menteri Koperasi Ferry Juliantono  menuturkan bawah ormas memiliki kesempatan untuk masuk ke dalam ekosistem MBG. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan