Baru 10 Bumdes di Seluma Sampaikan Hasil RAT ke DPMD, Berikut Daftarnya

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Seluma, Nopetri Elmanto Msi-Jefri/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id- Sudah dipastikan, sampai tahun 2025 di kabupaten Seluma hanya segelintir desa saja yang memiliki Badan Usaha Milik Desa(Bumdes).
Pasalnya, sampai detik ini baru 10 Bumdes di 10 desa yang sudah melaksanakan dan menyampaikan Rapat Akhir Tahun(RAT) tahun 2024 lalu.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Seluma, Nopetri Elmanto Msi membenarkan akan hal tersebut dan telah menyampaikannya ke Dinas PMD Kabupaten Seluma.
" Untuk tahun 2024, baru beberapa BUMDES yang sudah melakukan RAT dari total 182 Desa SE Kabupaten Seluma"tegasnya.
BACA JUGA:Honorer yang Terima SK PPPK Maret 2025 Apakah Dapat THR? Ini Penjelasannya
BACA JUGA:Aturan Baru 2025, Dana Desa Harus Fokus ke Pangan, BUM Desa Jadi Penggerak Ekonomi Lokal
Sementara itu, Kabid Pemberdayaan DPMD Seluma, Yunian Lufti juga menambahkan nama nama desa yang sudah menyampaikan hasil RAT, meliputi:
1. Desa Padang peri,
2. Desa BP1,
3. Desa Talang sebaris,
4. Desa Karang Dapo,
5. Desa Paluh Terap,
6. Desa Pagar Agung ulu talo,
7. Desa Tumbuan