Kedepankan Efisiensi Anggaran dan Inovasi dalam Pembangunan, Musrenbang RKPD 2025

RENALD/BE Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi saat mengikuti Musrenbang RKPD 2025 di Aula Bappeda Litbang Bengkulu Selatan pada Kamis 27 Februari 2025.--
Harianbengkuluekspress.id – Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi, menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kabupaten Bengkulu Selatan Tahun 2025 di Aula Bappeda-Litbang, Selasa 27 Februari 2025. Kegiatan ini mengusung tema "Pemantapan Daya Saing Daerah Menuju Kabupaten Bengkulu Selatan Sejahtera, Maju, dan Mandiri."
Dalam sambutannya, Gusnan menegaskan pentingnya perencanaan pembangunan yang efektif. Sebab sudah seharusnya dalam perencanaan mengutamakan efisiensi anggaran dan inovasi dalam pengelolaan sumber daya.
"Pemerintah pusat telah menerapkan kebijakan efisiensi anggaran. Ini menjadi tantangan bagi kita untuk lebih cermat, kreatif dan inovatif dalam menjalankan pembangunan," ujar Gusnan.
Ia juga meminta seluruh pemangku kepentingan untuk bersinergi dalam menyusun program. Sehinhga program yang benar-benar berdampak bagi masyarakat dapat diperioritaskan.
"Kita tidak bisa bekerja sendiri. Sinergi antara pemerintah daerah, DPRD, dan seluruh elemen masyarakat sangat penting agar pembangunan yang direncanakan tepat sasaran," tambahnya.
BACA JUGA:Tagih Gaji, Honorer Datangi Dikbud, Ini Tanggapan Kadis Dikbud Provinsi Bengkulu
BACA JUGA:Polda Bengkulu Bagikan 1.400 Paket Sembako, Libatkan Mahasiswa dan Lembaga OKP Ini
Sementara itu, Kepala Bappeda-Litbang Bengkulu Selatan, Fikri Aljauhari menyampaikan bahwa Musrenbang kali ini menjadi momentum untuk menyusun RKPD Tahun 2026 yang lebih terarah dan berkelanjutan.
"Kami berharap seluruh peserta aktif memberikan masukan dan solusi agar pembangunan di Bengkulu Selatan semakin maju," katanya.
Dengan semangat kebersamaan, Musrenbang Kabupaten Bengkulu Selatan Tahun 2025 diharapkan mampu menghasilkan perencanaan yang berkualitas, transparan, serta berorientasi pada kesejahteraan masyarakat dan daya saing daerah.
Musrenbang ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Provinsi Bengkulu, Anggota Dewan Dapil 6 Provinsi Bengkulu, kepala OPD, camat, akademisi, serta tokoh masyarakat dan agama. (Renald)