Ramadhan, Wanita Lebih Utama Sholat di Masjid Atau Rumah, Begini Kata Buya Yahya

Ramadhan, Wanita Lebih Utama Sholat di Masjid Atau Rumah, Begini Kata Buya Yahya-Istimewa/Bengkuluekspress.-

Harianbengkuluekspress.id- Saat ini umat islam di dunia sedang melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan. Umat islam berlomba-lomba melakukan kebaikan agar dosa-dosanya diampuni Allah SWT.

Dalam ajaran islam, masjid merupakan tempat ibadah bagi umat Islam yang utamanya digunakan untuk melaksanakan salat, baik sholat fardu maupun sholat sunnah.

Namun, selain sebagai tempat ibadah, masjid juga berfungsi sebagai pusat kegiatan pendidikan dan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.

Sholat yang dilakukan di masjid memiliki keutamaan tersendiri dan mendatangkan pahala yang lebih besar dibandingkan sholat di tempat lain, seperti di rumah. Rasulullah SAW bersabda yang artinya:

BACA JUGA:Hari ke-13 Puasa Ramadhan, Amalkan Doa Ini, Insya Allah Diberi Kesabaran dan Ketakwaan

BACA JUGA:Menggunakan Pelembab Bibir, Apakah Membatalkan Puasa? Begini Kata Buya Yahya

"Sesungguhnya jika salah seorang kalian berwudhu lalu membaguskan wudhunya kemudian mendatangi masjid, tidak ada yang diinginkannya kecuali sholat, tidak ada yang mendorongnya kecuali sholat, maka tidak ia melangkah satu langkah kecuali dia diangkat satu derajat, dan dihapus satu kesalahan karenanya, sampai dia memasuki masjid," (HR Ahmad).

Dalam sebuah kajian Al Bahjah, seorang jemaah bertanya mengenai keutamaan tempat sholat bagi wanita yaitu apakah lebih baik sholat di rumah atau di masjid?

Buya Yahya, selaku pengasuh LPD Al Bahjah, menjelaskan bahwa bagi pria, sholat fardhu yang paling utama adalah yang dilakukan di masjid.

Sementara bagi wanita, sebaik-baiknya sholat fardhu adalah yang dikerjakan di rumah.

Hal tersebut disampaikan Buya Yahya dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Al-Bahjah TV.

"Tentunya jika rumahmu itu adalah rumah sehat, jika rumahmu rumah terhormat. Jika rumahmu full 24 jam televisi, sholatmu di rumah dengar suara gendang-gendung, di masjid saja kalau begitu,".

Menurut Buya Yahya, jika sholat di rumah justru mengurangi kekhusyukan seorang wanita akibat suasana yang kurang kondusif, maka sholat di masjid menjadi pilihan yang lebih baik.

Buya Yahya menegaskan bahwa wanita tidak dilarang untuk sholat di masjid. Bahkan, Buya Yahya mengutip salah satu hadis Rasulullah SAW yang artinya:

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan