Cegah Penyalahgunaan Narkoba, BNNP dan BPD HIPMI Bengkulu Siap Bersinergi

Cegah Penyalahgunaan Narkoba, BNNP dan BPD HIPMI Bengkulu Siap Bersinergi-Jos Hendri/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id – Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Bengkulu, Brigjen Pol. Roby Karya Adi, S.I.K., M.H., bersama jajaran melakukan kunjungan ke HIPMI Centre dan bertemu dengan pengurus Badan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Bengkulu.
Kunjungan ini bertujuan untuk membangun kerja sama dalam Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).
Dalam kunjungan tersebut, rombongan BNNP Bengkulu disambut langsung oleh Ketua Umum BPD HIPMI Bengkulu, Yosia Yodan, beserta jajaran pengurus.
Pertemuan ini menjadi langkah awal untuk membangun sinergi antara kedua pihak dalam mengedukasi masyarakat, terutama di lingkungan para pengusaha muda, tentang bahaya narkoba.
BACA JUGA:Fakultas Pertanian Unib Buka 2 Program Studi Baru, Keduanya dari Jurusan Peternakan
Brigjen Pol. Roby Karya Adi menegaskan bahwa BNNP Bengkulu ingin berkolaborasi dengan HIPMI Bengkulu dalam upaya pencegahan narkoba.
"Kami ingin bekerja sama dan bersinergi dengan HIPMI Bengkulu karena di sini merupakan wadah bagi para pengusaha muda yang memiliki peran penting dalam edukasi serta sosialisasi mengenai bahaya narkoba. Dalam waktu dekat, kami akan menindaklanjutinya dengan penyusunan Perjanjian Kerja Sama (PKS) agar program ini dapat segera diimplementasikan," ujarnya, di HIPMI Centre, Pagar Dewa, Kota Bengkulu, Jumat 14 Maret 2025.
Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya keterlibatan pengusaha muda dalam mengedukasi masyarakat untuk menjauhi narkoba.
Menurutnya, peran aktif para pengusaha dalam menyosialisasikan bahaya narkoba dapat memberikan dampak yang luas bagi lingkungan bisnis dan masyarakat secara umum.
"Kami berharap edukasi ini bisa diteruskan oleh para pengusaha muda kepada rekan-rekan mereka. Selain itu, BNN juga memiliki rumah rehabilitasi bagi korban penyalahgunaan narkoba. Setelah mereka menjalani rehabilitasi, tentu kami ingin mereka kembali sehat, produktif, dan memiliki peluang kerja yang lebih baik," tambahnya.
Dukungan dari BPD HIPMI Bengkulu
Ketua Umum BPD HIPMI Bengkulu, Yosia Yodan, menyambut baik inisiatif dari BNNP Bengkulu dan menyatakan bahwa kolaborasi ini sangat penting dalam membangun lingkungan usaha yang sehat dan bebas narkoba.
"Kami sangat mengapresiasi kunjungan ini karena menjadi sejarah baru bagi HIPMI Bengkulu. Ke depan, kami berharap kerja sama ini dapat terus berjalan, sehingga HIPMI dan BNN bisa berkolaborasi dalam pencegahan serta edukasi mengenai bahaya narkoba. Dengan adanya sinergi ini, kami ingin memastikan bahwa lingkungan usaha yang kami bangun bersih dari penyalahgunaan narkoba," ungkap Yosia.