Tak Hanya Indonesia, Deratan Negara Yang Merayakan Taradisi Idulfitri

ilustrasi silahturahmi salah satu tradisi saat idulfitri -Istimewa/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id- Perayaan Idul Fitri atau Lebaran adalah momen yang dirayakan oleh umat Muslim di seluruh dunia.

Tahukah Anda, perayaan Idul Fitri atau Lebaran di Indonesia terkenal dengan tradisi pulang kampung dan kumpul keluarga.

Termyata tradisi itu juga dilakukan di sejumlah  negara loh, banyak yang memiliki kesamaan dalam merayakan hari besar ini, meskipun mungkin ada sedikit perbedaan dalam tradisi dan cara merayakannya. 

Makanan khas seperti ketupat dan rendang juga jadi bagian penting perayaan Idul Fitri di berbagai negara, meskipun dengan variasi resep dan cara penyajian juga berbeda.

Selain pulang kampung dan hidangan khas, tradisi saling mengunjungi dan memberi hadiah kepada anak-anak juga jadi ciri khas perayaan Idul Fitri di Indonesia serta beberapa negara lain.

BACA JUGA:Idul Fitri, Gus Baha Sarankan Perayaan Lebaran Tidak Terlalu Lama, Ini Alasannya

BACA JUGA: Hati-hati,Konsumsi Makanan Berlemak Saat Lebaran Bisa Ganggu Pencernaan, Berikuti Alasan dan Mengatasinya

Tradisi ini mencerminkan semangat silaturahmi dan berbagi kebahagiaan di hari kemenangan setelah berpuasa selama bulan Ramadhan. Walaupun detailnya bisa berbeda, inti kebersamaan dan saling menghargai tetap menjadi pokok perayaan Idul Fitri di berbagai penjuru dunia.

Kemiripan perayaan Idul Fitri di Indonesia dengan beberapa negara lain, seperti Malaysia, Turki, dan Bangladesh, serta beberapa negara lainnya yang memiliki tradisi pulang kampung serupa.

1. Malaysia

Di Malaysia, tradisi pulang kampung dikenal dengan sebutan 'balik kampung', yang sangat mirip dengan tradisi mudik di Indonesia. Warga Malaysia yang bekerja di kota-kota besar akan kembali ke kampung halaman mereka untuk merayakan Idul Fitri dengan keluarga.

Makanan khas seperti ketupat dan rendang juga menjadi bagian penting perayaan di Malaysia, menunjukkan kesamaan budaya yang erat dengan Indonesia.

Selain makanan, tradisi silaturahmi dan pemberian uang kepada anak-anak juga dilakukan di Malaysia, mirip dengan tradisi sungkeman dan pemberian THR di Indonesia.

Hal ini menunjukkan adanya kesamaan nilai-nilai budaya dalam merayakan Idul Fitri di kedua negara. Perbedaannya mungkin terletak pada detail tradisi dan nama, tetapi inti kebersamaan dan saling menghargai tetap sama.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan