Tutup Kampanye dengan Aksi Kemanusiaan, Suryatati Lakukan Ini

Calon Bupati Bengkulu Selatan, Suryatati saat menyerahkan bantuan kursi roda kepada Niti salah seorang warga disabilitas di Kecamatan Kedurang, Selasa 15 April 2025.-Renald/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan nomor urut 2, Suryatati - Ii Sumirat, menutup rangkaian masa kampanye dengan sebuah tindakan yang sarat makna dan menyentuh hati.
Di tengah padatnya agenda politik, pasangan ini memilih menghabiskan hari terakhir kampanye dengan turun langsung menyapa masyarakat di Kecamatan Kedurang, sembari membawa sejumlah bantuan sosial.
Salah satu momen paling mengharukan terjadi saat rombongan singgah di sebuah warung kecil di pinggir jalan. Di sana, mereka disambut oleh seorang gadis muda penjaga warung bernama Niti Putriani.
Meski tampak memiliki keterbatasan fisik, Niti tetap berjalan tertatih dengan senyum lebar untuk melayani pembeli.
BACA JUGA:Suryatati-Ii Fokus Pendidikan dan Pertanian, Siap Dorong Dana Pusat
BACA JUGA:1 Tersangka Pembebasan Lahan Pemkab Seluma Dirawat di RS Bhayangkara, Ini Sosoknya
Pemandangan itu sontak membuat rombongan terdiam sejenak, meresapi semangat gadis tersebut yang tetap tegar dalam keterbatasan.
Suryatati kemudian menghampiri Niti dan mengajak berdialog. Dalam perbincangan singkat, diketahui bahwa Niti merupakan penyandang disabilitas yang sejak lama tidak memiliki kursi roda.
Selama ini, ia mengandalkan kekuatan tubuhnya sendiri untuk beraktivitas sehari-hari, termasuk membantu orang tua mengelola warung tersebut.
Mendengar hal itu, Suryatati tak mampu menyembunyikan rasa harunya. Kebetulan, dalam road show kampanye yang mereka lakukan, pasangan ini memang membawa beberapa alat bantu untuk masyarakat, seperti tongkat, alat bantu dengar, kacamata, hingga kursi roda.
Tanpa berpikir lama, ia langsung menyerahkan kursi roda kepada Niti sebagai bentuk empati dan dukungan.
Tangis bahagia pecah di tengah suasana haru. Niti tampak tak kuasa menahan air mata saat menerima kursi roda pertamanya.
BACA JUGA:Demokrat Siap Menangkan Suryatati - Ii di PSU BS, Faizal Mardianto Tegaskan Ini
BACA JUGA:Puluhan PKL di Terminal Geruduk DPRD Kepahiang Ini Tututannya