Mobnas Bupati Benteng Bisa untuk Antar Pengantin, Begini Cara Pemesanannya

Antar Pengantin: Mobnas Bupati Benteng dengan nopol BD 1 Y jenis Innova Zenix warna putih bisa digunakan masyarakat Kabupaten Benteng untuk mengantar pengantin di wilayah Kabupaten Benteng.-Bakti/BE -
harianbengkuluekspress.id - Kabar gembira bagi masyarakat Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) yang ingin melangsungkan pernikahan. Pasalnya, Bupati Benteng, Drs Rachmat Riyanto ST MAP telah mengeluarkan kebijakan berupa peminjaman mobil dinas (Mobnas) Bupati Benteng dengan nopol BD 1 Y, khusus untuk mengantar pengantin yang hendak melangsungkan pernikahan.
"Mobil BD 1 Y ini disiapkan untuk membantu masyarakat Kabupaten Benteng yang kita cintai yang punya hajatan dan mau jadi pengantin. Jadi mobil ini untuk mengantar pengantin," kata Rachmat.
Pria yang pernah menduduki jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Benteng ini menyampaikan, silahkan bagi masyarakat yang ingin menikmati fasilitas Mobnas BD 1 Y jenis Innova Zenix warna putih tersebut untuk menyampaikan permohonan ke Bagian Umum Sekretariat Daerah (Setda) Pemkab Benteng.
"Silahkan sampaikan ke Bagian Umum 1 minggu sebelum hari H. Kita siapkan mobilnya, BBM-nya dan siapkan supirnya," jelas Bupati.
BACA JUGA:Stok Blangko KTP Elektronik di BU Segini
BACA JUGA:Perumda Benteng Layani Pemasangan SR Gratis, Segini Jumlah Kuotanya
Mengingat kendaraan yang disiapkan hanya 1 unit, sambung Rachmat, maka tentu saja tak bisa mengakomodir semua permintaan warga. Peminjaman Mobnas BD 1 Y akan diberikan kepada warga yang memang lebih dahulu menyampaikan usulan.
"Mari kita gunakan fasilitas ini untuk membantu masyarakat Kabupaten Benteng," terang Rachmat.
Lebih lanjut, Rachmat menegaskan, penggunakan Mobnas untuk mengantar pengantin merupakan salah satu implementasi dari program 100 hari Bupati dan Wakil Bupati Benteng. Yaitu bersama selalu hadir untuk masyarakat (Bersahabat).
"Peminjaman Mobnas ini untuk wilayah Kabupaten Benteng," tutup Rachmat.(bakti)