Dishub Awasi Lalu Lintas Nataru, Ini Waktu Pengawasannya
Kepala Dishub Kota Bengkulu Hendri Kurniawan. --
BENGKULU, BE - Memastikan kelancaran arus lalu lintas serta keamanan, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bengkulu menyiagakan puluhan orang personel untuk melakukan pengawasan dan juga pengamanan arus lalu lintas kendaraan selama natal dan tahun baru (Nataru) 2024. Pengawasan dan pengamanan tersebut akan dilakukan pada H-7 hingga H+2 Nataru.
Kepala Dishub Kota Bengkulu Hendri Kurniawan mengatakan, upaya ini dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan volume kendaraan yang diperkirakan akan meningkat selama libur natal dan tahun baru.
"Kita menyiagakan puluhan personel ini untuk menjaga arus lalu lintas agar tetap terkendali, aman dan lancar," ucapnya, Kamis, 14 Desember 2023.
BACA JUGA:Kodim 0408 BSK Tanam 285 Batang Pohon dan Beri Santunan
BACA JUGA:Mahasiswa STIA Siap Berkiprah, Ini Pesan Rektor
Ia menyampaikan, selama pengamanan dan pengawasan itu Dishub juga bekerja sama dengan pihak lainnya, seperti dari kepolisian, TNI, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Dinas Kesehatan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) serta pihak terkait lainnya.
"Kita prediksi akan terjadi peningkatan jumlah masyarakat yang datang ke Kota Bengkulu ini, apalagi sekarang ini juga masuk liburan sekolah. Pasti banyak masyarakat yang mau merayakan libur natal dan tahun baru di kota ini terutama di objek wisata seperti Pantai Panjang dan Benteng Marbourogh," paparnya.
Selain itu, ia menjelaskan, Dishub juga akan menyiapkan kelengkapan mobil patroli pengawal dan lima pos pelayanan di kawasan pintu masuk Tol Bengkulu-Taba penanjung, Pantai Panjang, Pantai Jakat, Benteng Marbourogh, Simpang Lima, dan di Bandara Fatmawati Soekarno.
"Mobil patroli rutin melakukan penyisiran dibeberapa lokasi tersebut, tujuannya jika terjadi kemacetan nantinya bisa langsung dilakukan penguraian," bebernya.
Dikesempatan ini juga, ia mengatakan, demi keselamatan bersama, masyarakat diimbau untuk memperhatikan informasi terkait arus lalu lintas yang akan diberikan oleh petugas di lapangan dan mematuhi aturan lalu lintas dengan tujuan langkah ini dapat mendukung kelancaran dan keamanan selama momen penting ini bagi seluruh masyarakat.
"Kita berharap selama Nataru nanti berjalan aman, lancar dan kondusif. Semua itu tentu harus ada peran serta dari warga juga pastinya termasuk wisatawan yang datang ke kota," pungkasnya. (529)