PMI Benteng Usulkan Pendirian UDD, Ini Tujuannya
Audensi : Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) foto bersama usai melakukan audensi bersama Bupati Benteng, Drs Rachmat Riyanto ST MAP.-IST/BE-
harianbengkuluekspress.id - Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) melakukan audensi bersama Bupati Benteng, Drs Rachmat Riyanto ST MAP, 28 Mei 2025.
Audensi juga dihadiri oleh Asisten 1, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Politik dan Hukum, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes), Kepala Dinas Sosial (Dinsos), Kabid Yankes Dinkes serta segenap Pengurus dan Relawan PMI Kabupaten Benteng.
Melalui kesempatan itu, Bupati memberikan apresiasi terhadap berbagai aksi yang telah dilakukan PMI Kabupaten Benteng dalam membantu masyarakat Kabupaten Benteng. Bupati berharap agar sinergitas antara Pemda Benteng dan PMI semakin solid dan terjalin baik.
"Kami berikan apresiasi kepada PMI Benteng atas berbagai kegiatan dan aksi sosial serta pelayanan kesehatan di masyarakat," kata Bupati.
BACA JUGA:100 Hari Tuntaskan Persoalan Klasik, Ini Progress Pembangunan Kota Bengkulu
BACA JUGA:Tak Berkoar di Medsos, Nata - Hafizh Sukses Tata Pusat Kota Kepahiang, Begini Dampaknya
Sementara itu, Ketua dan Pengurus PMI Kabupaten Benteng juga menyampaikan beberapa usulan kepada Pemda Benteng. Diantaranya, rencana pendirian UDD (Unit Donor Darah) PMI Kabupaten Benteng.
Direncanakan nantinya akan diberikan tempat bersama dengan Labkesmas Dinas Kesehatan yang terletak di belakang Kantor Bupati Benteng di Desa Ujung Karang Kecamatan Karang Tinggi.
Selain itu, PMI juga mengusulkan peningkatan dana operasional PMI, peningkatan peranan PMI dalam pelayanan kesehatan. Seperti pelayanan kesehatan dan donor darah dalam rangka hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Benteng.
" Dengan adanya UDD, maka akan dapat mengumpulkan dan menyimpan darah untuk kebutuhan masyarakat Benteng dan Provinsi. Saat ini memback-up setiap kegiatan donor darah dari PMI Provinsi Bengkulu," ungkap Ketua PMI Kabupaten Benteng, dr Listikarini Hillen Widyastuti.(bakti)