Harian Bengkulu Ekspress

Kunjungan Wisatawan, Oleh-oleh Pakaian Bertuliskan ''Bengkulu'' Makin Diminati

Kunjungan Wisatawan, Oleh-oleh Pakaian Bertuliskan ''Bengkulu'' Makin Diminati-Aurel/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id – Usaha oleh-oleh pakaian bertuliskan Bengkulu makin diminati wisatawan yang berkunjung ke Kota Bengkulu.

Hal ini disampaikan oleh Novia (33), pemilik Toko Felisa yang berlokasi di Jalan Pariwisata. Sejak tahun 2020, ia menekuni usaha penjualan pakaian yang khas dengan tulisan Bengkulu dan menjadikannya pilihan utama wisatawan sebagai buah tangan.

Toko ini mulai beroperasi setiap hari pukul 08.00 hingga 20.00 WIB. Toko ini dulunya sempat berpindah-pindah bahkan pernah digusur, namun kini telah menetap di lokasi yang lebih strategis.

“Dulu sering pindah-pindah, tapi sekarang sudah tetap di sini, dan ikut membayar pajak juga,” ujar Novia kepada BE saat diwawancara pada Selasa, 26 Agustus 2025

BACA JUGA:Perlu Diketahui, Buah-buahan Yang Tak Boleh Dimakan Ketika Batuk, Ini Akibatnya

BACA JUGA:Komitmen Wujudkan Sekolah Energi Bersih,MAN 1 Kota Bengkulu Berada Digaris Terdepan

Untuk pasokan barang, Novia mengaku mayoritas stok ia ambil dari agen yang berada di Bali dan Jawa. Sesekali juga mengambil dari agen di Kota Bengkulu, namun dengan harga yang relatif lebih tinggi.

“Kalau dari Bengkulu bisa, tapi harganya lebih mahal dibandingkan dari luar daerah,” ujarnya.

Pembeli di Toko Felisa sebagian besar berasal dari luar kota. Mereka biasanya mencari pakaian dengan tulisan Bengkulu sebagai oleh-oleh.

Sementara pembeli dari dalam kota juga cukup banyak, biasanya memilih daster untuk kebutuhan sehari-hari.

“Kalau orang luar kota lebih suka baju bertuliskan Bengkulu, kalau warga lokal biasanya beli daster,” ungkap Novia.

Adapun harga yang ditawarkan cukup terjangkau. Untuk baju anak-anak dijual Rp35.000, sedangkan kaos dan daster dewasa juga seharga Rp35.000.

Sementara stelan ditawarkan pada kisaran Rp65.000 hingga Rp75.000. Harga yang bersahabat membuat toko ini tak pernah sepi dari pengunjung, apalagi saat hari-hari tertentu.

Novia menambahkan, penjualan di bulan Agustus berjalan normal. Lonjakan pembeli biasanya terjadi saat hari besar seperti Lebaran dan Tahun Baru.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan