Pemerintah Kucurkan Bansos Tahap 3, Cek Daerahmu
Pemerintah salurkan bansos tahap 3 -Istimewa/Bengkuluekspress.-
Harianbengkuluekspress.id- Ini kabar gembira bagi masyarakat penerima bantuan pangan non tunai (BPNT).
Pencairan bantuan sosial (Bansos) tahap 3 tahun 2025 sudah dimulai. Hingga 2 September 2025, sudah lebih dari 50 daerah di berbagai provinsi di Indonesia sudah mencairkan bantuan tersebut dengan nominal yang bervariasi.
Besaran bantuan bervariasi tersebut diduga merupakan gabungan dari BPNT dan PKH yang disalurkan secara bersamaan.
Beberapa daerah seperti Bogor, Garut, Ciamis, dan Cianjur telah mencairkan dana bantuan sebesar Rp600.000 pada akhir Agustus 2025.
Bahkan, warga Ciamis menerima pencairan lebih besar yakni Rp1.725.000 pada 31 Agustus 2025.
Bansos juga sudah dicairkan di provinsi Bengkulu dibayarkan via Mandiri. Pencairan bansos tersebut sudah dikucurkan di Kabupaten/Kota di Bengkulu mulai dari Bengkulu Selatan, Bengkulu Tengah, Bengkulu Utara, Kaur, Lebong, Mukomuko, Rejang Lebong, dan Kota Bengkulu.
BACA JUGA:ASN Wajib Tahu, Terbaru, Periode Kenaikan Pangkat Sesuai Peraturan BKN
BACA JUGA:Wantimpres Buka Seleksi PPNPN, Tersedia 14 Formasi, SMA Boleh Daftar, Cek Syarat, Linknya
Selain itu, warga Kebumen, Jawa Tengah, juga mendapatkan pencairan dengan jumlah Rp1,6 juta.
masyarakat di Aceh menerima bantuan melalui Bank Syariah Indonesia dengan jumlah Rp600.000 hingga Rp1,6 juta, tergantung wilayah.
Warga Sambas, Kalimantan Barat, menerima Rp1,6 juta pada 31 Agustus 2025.
Masyarakat diimbau untuk tetap tenang dan terus melakukan pengecekan berkala di bank penyalur seperti BRI, Mandiri, dan BSI.
Pemerintah memastikan penyaluran bansos akan terus berjalan hingga seluruh penerima manfaat menerima haknya.
Penyaluran masih berlangsung dan bergantung pada validasi data DTKS serta kesiapan administrasi kantor desa/bank penyalur.