Harian Bengkulu Ekspress

Nilai Tukar Rupiah Awal Pekan Ini, Senin 8 September 2025, Menguat Terhadap Dolar AS

Nilai Tukar Rupiah Awal Pekan Ini, Senin 8 September 2025, Menguat Terhadap Dolar AS-Istimewa/Bengkuluekspress.-

Harianbengkuluekpsress.id- Nilai tukar atau kurs rupiah awal pekan ini terlihat menunjukan tren positif terhadap mata uang dolar Amerika Serikat (AS).

Pada perdagangan pagi ini, Senin 8 September 2025, kurs mata uang garuda diperdagangkan pada level Rp 16.386 per dolar AS.

Kurs mata uang rupiah ini menguat 0,29 persen atau 47 poin dari penutupan perdagangan sebelumnya yang berada pada level Rp 16.433 per dolar AS.

Selain rupiah, mata uang di Asia yang juga menguat diantaranya ringgit Malaysia menguat 0,23 persen, dolar Taiwan menguat 0,22 persen.

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Awal Bulan Ini, 1 September 2025, Menguat Terhadap Dolar

BACA JUGA:Apple Luncurkan iPhone 17, Segini Bocoran Harganya

Kemudian, baht Thailand menguat 0,04 persen, dolar Singapura menguat 0,02 persen, dan dolar Hong Kong menguat 0,01 persen.

Sedangkan mata uang di Asia yang melemah diantaranya yen Jepang melemah 0,45 persen, won Korea Selatan melemah 0,13 persen, dan yuan China melemah 0,01 persen.

Para pengamat keuangan di tanah air memprediksi mata uang rupiah akan bergerak fluktuatif sepanjang hari ini dan akan berada pada rentang Rp 16.350 hingga Rp 16.450 per dolar AS.

Kita doakan agar nilai tukar mata uang negara kita dapat terus bergerak menguat terhadap mata uang dolar Amerika Serikat (AS).

BACA JUGA:Laga Lawan Lebanon Nanti Malam, Penyempurnaan Sistem Jelang Round 4 Kualifikasi Piala Dunia

BACA JUGA:Earn Money - Water Sort Puzzle, Game Penghasil Saldo DANA Gratis, Jawab Teka-teki Cuan Mengalir, Mainkan Yuk!

Mari kita bantu pemerintah menguatkan nilai tukar mata uang negara kita dengan selalu mencintai dan selalu membeli produk dalam negeri. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan