Harian Bengkulu Ekspress

Meriah, Honda Bengkulu Gelar Event Belanja Bareng Loyal Customer di Hari Pelanggan Nasional 2025

Meriah, Honda Bengkulu Gelar Event Belanja Bareng Loyal Customer di Hari Pelanggan Nasional 2025-Jos Hendri/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id – Suasana penuh kegembiraan menyelimuti Mini Market Fresh Kapuas, Sabtu 27 September 2025 kemarin sore, saat Astra Motor Bengkulu menggelar event Belanja Bareng Honda bersama 25 konsumen loyal. 

Kegiatan ini merupakan bagian dari perayaan Hari Pelanggan Nasional 2025 sebagai bentuk apresiasi Honda kepada pelanggan setianya.

Event ini berlangsung hangat dan meriah. Para pelanggan tampak antusias mengikuti kegiatan belanja gratis yang dikemas dengan suasana kekeluargaan.

“Dalam rangka menyambut Hari Pelanggan Nasional dan ingin tetap menjaga kedekatan dengan pelanggan setia sepeda motor Honda, tahun ini kami menyelenggarakan apresiasi kepada loyal customer,” ujar Birawa Nur Afiandi, Manager Honda Customer Care Center Astra Motor Bengkulu.

BACA JUGA:Bupati Bengkulu Selatan Tegaskan Penonaktifan Kades Sukaraja Sebelum Penyegelan Kantor Desa

BACA JUGA:Pebalap Binaan Astra Honda Incar 3 Besar Klasemen, Siap Melesat di ATC Motegi

Program ini menjadi salah satu bentuk nyata komitmen Honda dalam mempererat hubungan dengan para pelanggan setianya di Bengkulu. 

Tak hanya memberikan pelayanan terbaik di bengkel maupun dealer, Honda juga menghadirkan momen spesial yang menyentuh langsung kehidupan sehari-hari konsumennya.

Salah satu peserta, Putu Dita Wima Lexmi, mengaku senang bisa menjadi bagian dari kegiatan tersebut.

“Senang banget hari ini bisa diajak belanja bareng Honda Bengkulu, apalagi di akhir bulan bisa dapat gratisan. Semoga ke depannya Astra Motor Bengkulu dapat terus memberikan servis terbaik, ramah, dan gesit untuk seluruh pelanggan setia Honda di Bengkulu,” ujarnya dengan antusias.

BACA JUGA:Mandalika Racing Series Round 4, Astra Motor Racing Team Kembali Raih Podium

BACA JUGA:Jangan Lewatkan, Kemenag Gelar Lomba Foto Berhadiah Puluhan Juta Rupiah, Ini Kategori dan Syaratnya

Kegiatan ini juga menjadi bentuk nyata bahwa Honda tak hanya fokus pada penjualan, namun juga menjunjung tinggi kualitas layanan purna jual dan kepuasan pelanggan. (Jos Hendri)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan