DBD Menurun Drastis, Ini Dia Datanya

--

BENGKULU, BE - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bengkulu mencatat sejak bulan Januari hingga Desember 2023. Tercatat ada 48 warga Kota Bengkulu yang terjangkit dari penyakit demam berdarah dengue (DBD). Kasus DBD di tahun 2023 ini mengalami penurunan dari tahun 2022 lalu. Dimana terdapat 117 kasus yang terjangkit DBD di Kota Bengkulu.

"Selama di tahun 2023 lalu kasus DBD di wilayah Kota Bengkulu sebanyak ada 48 kasus. Masyarakat yang terjangkit DBD ini rata-rata anak-anak dan semuanya telah mendapatkan penanganan medis yang lebih baik," ucap Kabid pencegahan dan pengendalian penyakit Dinkes Kota Bengkulu Sri Martiana, kepada BE, Senin, 1 Januari 2023.

Meski kasus DBD di Kota Bengkulu turun, untuk mengantisipasi DBD di Kota Bengkulu. Dinkes terus mengedukasi dan memberikan penyuluhan kepada masyarakat terkait kebersihan lingkungan.

"Guna mengantisipasi DBD meningkat di tahun 2024, kita akan melakukan edukasi dan penyuluhan terhadap semua lapisan masyarakat ini untuk menjaga kebersihan lingkungan tentunya," tambahnya.

Dinas Kesehatan Kota Bengkulu juga terus meminta agar masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. Dan juga menerapkan pencegahan sendiri karena hal itu lebih efektif.

"Jaga lingkungan rumah dari penyebaran DBD dengan rutin membersihkan rumah dan lingkungan kita," tuturnya.

Selain itu juga, ia meminta agar jika sudah merasakan gejala DBD untuk bisa segera memeriksakan diri ke rumah sakit ataupun pusat kesehatan lainnya.

"DBD ini tidak bisa dianggap enteng, jika sudah merasakan gejala tersebut segera berobat," tutupnya. (529)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan