Hari Introvert Sedunia, Makna, Sejarah dan Tipe-tipenya Yang Belum Banyak Diketahui

hari introvert sedunia-istimewa/bengkuluekspress-

HARIANBE- Setiap tanggal 2 Januari diperingati hari Introvert Sedunia  atau World Introvert Day.  

Apa Itu Introvert? 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), introver adalah bersifat suka memendam rasa dan pikiran sendiri dan tidak mengutarakannya kepada orang lain. Orang introver cenderung bersifat tertutup.

Kepribadian introvert adalah seseorang yang pemalu, pendiam, dan cenderung menghabiskan waktu sendirian, bahkan dianggap dingin oleh orang sekitarnya. 

Kebalikan dari introvert adalah ekstrovert yang identik dengan orang yang mudah terbuka dengan orang lain. 

Menurut Sejarah,  perayaan informal Hari Introvert Sedunia dimulai pada 2 Januari 2011.  Kala itu, blogger asal Australia Sophia Dembling menulis sebuah artikel di blognya, " The Intrvert's Corner,". 

BACA JUGA : Sambut Tahun Naga Kayu 2024, Makna, Prediksi dan Warna Keberuntungan

Artikel itu menjadi viral di kalangan warganet  dan seluruh para introvert di seluruh dunia pun mulai merayakan ketenangan mereka. Pemilihan tanggal itu dijadikan  agar  mereka menyukai lingkungan yang santai dan mendapatkan energi dari pikiran dan perasaan introvert. 

Sejak awal diperingari, Hari Introvert Sedunia telah dirayakan lebih dari 50 negara dan telah mendapatkan dukungan dari para introvert terkenal seperti Bill Gates dan J.K Rowling. 

Sekilas Introvert terlihat sama, namun kepribadian satu ini berbeda dan terbagi menjadi beberapa tipe. 

Berikut Tipe-Tipe Introvert  yang perlu diketahui 

Introvert sosial

1. Introvert Sosial 

Tipe Introvert sosial ini bukan berarti tipe ini kurang bersosialisasi, justru tipe ini membatasi dan hanya memiliki beberapa teman dekat yang sudah bersama mereka selama bertahun-tahun. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan