Pemkot Siapkan Subsidi BBM Sembako, Ini Target Penyalurannya

Asisten II Pemda Kota Bengkulu, Sehmi Annur--

Harianbengkuluekspress.id - Wacana Pemerintah Kota Bengkulu untuk memberikan subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) kepada transportasi distribusi bahan sembako bakal direalisasikan tahun ini. Adapun anggaran telah disiapkan melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bengkulu, dan ditargetkan sebelum Ramadan sudah dilaksanakan. 

"Ada anggaran di perhubungan yang sudah kita persiapkan, jumlahnya masih proses finalisasi," kata Asisten Pemkot II, Sehmi Annur kepada BE, Sabtu, 17 Februari 2024. 

Sehmi menjelaskan, selama ini masalah inflasi dipengaruhi dengan proses distribusi dari luar daerah ke kota Bengkulu. Tak jarang transportasi angkutan barang ini terkendala, karena tingginya cost yang dikeluarkan sehingga mempengaruhi harga bahan pokok. 

Menurut Sehmi, dengan bantuan ongkos distribusi bahan pangan ini diberikan, maka diharapkan distribusi lancar, harga tetap stabil, dan konsumsi tidak terganggu. 

BACA JUGA: Bocah 5 Tahun Tewas Tenggelam di Sawah, Begini Kronologis Kejadiannya

BACA JUGA:Harga Cabai di Kota Bengkulu Tembus Rp 90 Ribu/Kg, Pedagang Sebut Ini Pemicunya

"Tujuannya kita menjamin distribusi yang masuk dari luar daerah ke kota Bengkulu. Inflasi ini dampak dari naikkan BBM sehingga naik juga tarif angkutan baik angkutan umum maupun angkutan kota," jelasnya.  

Sehmi menyampaikan, hingga kini Pemkot Bengkulu, masih mendalami teknis penyaluran subsidi BBM tersebut. Rencananya bukan hanya angkutan barang saja, tetapi juga angkutan kota (Angkot) akan mendapatkan subsidi BBM. 

"Untuk waktunya belum kita tentukan sebelum lebaran atau sesudah lebaran. Tunggu kajian tuntas dulu terutama teknis pemberian subsidi tersebut," sampai Sehmi. 

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bengkulu, Hendri Kurniawan mengatakan sebelumnya telah dilakukan identifikasi jumlah distributor-distributor skala besar baik beras, cabe, bawang, minyak goreng dan lainnya. Kemudian, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Organda Provinsi Bengkulu dan Organda Kota Bengkulu sehingga dapat memberikan masukan-masukan terkait pengendalian inflasi di sektor transportasi. 

BACA JUGA:Distribusi Energi Selama Pemilu Lancar, Ini 'Langkah' Pertamina

"Ada opsi agar nantiseluruh angkutan itu coba kita kumpulkan dan kita beri subsidi operasional. Per satuan kilometer itu ada subsidi dibantu pemerintah," kata Hendri. 

Diketahui, inflasi Kota Bengkulu pada posisi 3,09 % atau berada diatas inflasi nasional 2,61 %. Angka ini akan terus ditekan Pemkot dan tantangan terbesar mengendalikan sebelum dan sesudah ramadan mendatang. (Medi Karya Saputra)

 

Tag
Share