Event Malam Minggu Kito Digelar di Sikola Coffee Curup, Ayo Saksikan

--

BENGKULU, BE - Event Malam Minggu Kito yang dihadirkan oleh Astra Motor Bengkulu bagi kaula muda - mudi Bengkulu pada Minggu ini akan dibentang di Sikola Coffee atau lebih tepatnya di depan GOR (Curup), Kabupaten Rejang Lebong. Pada, Sabtu (21/10).

Nongkrong Malam Minggu bersama di Sikola Coffee Curup ini. Honda Bengkulu selaku Main Dealer dan Retailer sepeda motor Honda diwilayah Provinsi Bengkulu menyediakan beragam layanan terbaik untuk memanjakan konsumen setia Honda khususnya diwilayah Curup.

Event yang akan dipandu oleh Host Ricki Amelia ini, selain akan dimeriahkan oleh berbagai rangkaian acara seru mulai dari, stand pemeran Honda, juga akan ada penampilan spesial live music dari Pandaa Esya dan Choki Cholestrol. Astra Motor Bengkulu juga sudah menyiapkan voucher ngopi dan makan gratis serta akan ada games dan quiz juga.

"Ayo bro and sis kaula muda - mudi Curup kita seru - seruan bareng di Malam Minggu Kito di Sikola Coffee Kota Curup pada, Sabtu (21/10) atau nanti malam ajak kawan - kawan semua," ajak Kepala Bagian Marketing Astra Motor Bengkulu, Erick Winardi Kusumo. 

Menariknya salah satu layanan terbaik Honda yang ditawarkan Astra Motor Bengkulu bersama dengan seluruh jaringan bengkel resmi AHASS wilayah untuk konsumen setianya adalah kemudahan bertransaksi dan melakukan perawatan sepeda motor yaitu dengan berbasis online melalui aplikasi Motorku X.

Dengan bertambahnya merchant pada aplikasi Motorku X, aplikasi ini jadi semakin memanjakan penggunanya. Selain itu, fitur utama pada aplikasi ini akan mempermudah, dan menjamin konsumen setianya selalu mendapatkan perawatan kendaraan dengan baik, Motorku X, aplikasi dari Astra Motor yang memiliki berjuta manfaat ini pun menghadirkan layanan servis motor di rumah. 

"Kami akan terus berinovasi dalam mengikuti tren digital. Hal ini juga dapat memudahan dalam bertransaksi menjadi tujuan konsumen saat ini, apalagi kemudahan dalam melakukan servis motor tanpa antri dan memperoleh informasi khususnya mengenai harga sepeda motor Honda. Jadi tunggu apalagi, yuk buruan download aplikasi Motorku X di Google Aps atau ApsStore," terang, Erick.

Diketahui, Aplikasi Motorku X memiliki fitur lengkap seperti informasi katalog motor, katalog oli, katalog apparel, katalog aksesoris, katalog sparepart, informasi tips serta berita Honda terbaru. Aplikasi Motorku X juga terhubung dengan Fasilitas layanan darurat Honda Care, konsumen Honda tinggal memilih layanan darurat maka bisa langsung klik akan terhubung dengan operator Honda Care. (Cik7)

Tag
Share