4 Istri dan 3 Anak Pejabat di Bengkulu Raih Kursi legislatif, Berikut Daftarnya

4 Istri dan 3 Anak Pejabat di Bengkulu Raih Kursi legislatif, Berikut Daftarnya-Istimewa/Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id - Meskipun saat ini rekapitulasi perhitungan suara Pemilu 2024 di Provinsi Bengkulu khusus legislatif masih dihitung KPU dan perangkatnya.

Namun, dari data real count KPU, sudah terlihat nama-nama yang diprediksi duduk di kursi legislatif, baik itu DPR RI, DPD, maupun DPRD kabupaten/kota.

Dari jumlah tersebut ternyata ada sejumlah istri dan anak pejabat di Provinsi Bengkulu yang diprediksi sukses meraih kursi di legislatif.

Dari data sementara yang berhasil dikumpulkan di lapangan, tercatat ada 4 orang istri dan 3 anak  dari pejabat yang melenggang ke kursi legislatif, yaitu:

BACA JUGA:Pendaftaran Pemantau Pilkada Dibuka, Ini Syaratnya

BACA JUGA:Pasutri di Rejang Lebong Kena Bacok , Diduga Ini Pemicunya

1. Derta Rohidin, yang merupakan istri dari Gubernur Bengkulu, Prof Dr H Rohidin Mersyah MMA.

Derta Rohidin mencalon di DPR RI Dapil Provinsi Bengkulu melalui Partai Golkar. Perolehan suaranya mengalahkan suara M Saleh, calon incumbent rekan sesamanya di Partai Golkar.

2. Eko Kurnia Ningsih, istri dari Bupati Bengkulu Utara, Ir Mian.

Eko Kurnia Ningsih mencalon di DPR RI Dapil Provinsi Bengkulu dari PDIP. Perolehan suaranya mengalahkan suara Elva Hartati yang kini menjabat Ketua PDIP Provinsi Bengkulu.

3. Dwi Ratnawati, istri dari PJ Walikota Bengkulu, Ir Arif Gunadi.

Dwi Kurnia Ningsih maju sebagi calon anggota DPRD Provinsi Bengkulu dari dapil Kota Bengkulu melalui PAN.

Perolehan suara Dwi Ratnawati cukup membuatnya duduk di kursi DPRD Provinsi Bengkulu bersama rekannya sesama PAN dari 1 Dapil yaitu Teuku Zulkarnain.

4. Nurmalena, istri Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi

Tag
Share