Bawaslu Siap Tindaklanjuti Semua Gugatan, Calon Penggugat Diminta Pahami Aturan Ini

Ketua Bawaslu Provinsi Bengkulu, Fahamsyah memberikan sambutan dalam konsolidasi media dalam rangka penguatan pemberitaan hasil Pemilu 2024, Kamis, 7 Maret 2024.-RIO/BE -

"Kita awasi sama-sama, kita kroscek jika ada kejanggalan maupun perbedaan," tuturnya.

Di sisi lain, dalam konsolidasi media dalam rangka penguatan pemberitaan hasil Pemilu 2024 itu, Faham  menyatakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya Bawaslu RI dalam menginisiasi komunikasi, pemetaan, dan silaturahmi dengan para insan media.

"Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, sinergi antara Bawaslu dan media massa dapat semakin kuat," kata Faham.

Faham menjelaskan, salah satu fokus utama kegiatan ini adalah pengawasan terhadap hasil suara Pemilu di Provinsi Bengkulu yang sedang berlangsung. Media massa diharapkan dapat menyampaikan hasil suara pemilu yang telah ditetapkan oleh penyelenggara pemilu.

"Sehingga proses pemilihan dapat berjalan dengan transparan dan akuntabel," terangnya.

Menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang akan datang, baik pemilihan gubernur, wali kota, maupun bupati, Faham juga menekankan pentingnya peran media massa dalam mengawasi proses tersebut.

"Kami mengharapkan peran media massa sebagai fungsi pengawasan, ikut mengawasi proses pemilihan kepala daerah. Sehingga tercipta demokrasi yang berintegritas di Provinsi Bengkulu," tutupnya. (151)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan