Ini Lokasi Gedung Baru Bank Bengkulu

Kepala Bank Bengkulu Cabang Karang Tinggi, Syefrizal Sahponi SE MM--

harianbengkuluekspress.id  - Sesuai dengan rencana, Bank Bengkulu Cabang Karang Tinggi, Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) bakal menempati kantor baru. Menjelang proses pemindahan, sejumlah barang-barang sudah mulai diangkut ke gedung baru yang berlokasi tak jauh dari kantor saat ini.

Yaitu, di Desa Karang Tinggi, Kecamatan Karang Tinggi.

"Insya Allah, habis lebaran sudah pindah. Kami sudah mulai mengangkut barang-barang sembari menunggu izin dari OJK," ungkap Kepala Bank Bengkulu Cabang Karang Tinggi, Syefrizal Sahponi SE MM.

BACA JUGA:Amankan Salat Tarawih dan Bagikan Takjil, Kegiatan Polresta Bengkulu Dibulan Ramadan

BACA JUGA:Pedagang Baju Merugi Rp 5 Juta, Pencuri Gunakan Modus Ini untuk Kelabui Pedagang

Dijelaskan Syefrizal, perpindahan kantor dilakukan bukan tanpa alasan. Salah satunya ialah untuk mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat yang merupakan nasabah setia Bank Bengkulu.

Seperti diketahui, kantor saat ini memiliki lahan parkiran yang tak terlalu luas. Sehingga, saat proses nasabah hendak mengurus proses pencairan dana seringkali mengalami kesulitan untuk memarkirkan kendaraan.

"Dengan adanya kantor baru nantinya, yang pastinya para nasabah akan lebih nyaman untuk bertransaksi di Bank Bengkulu," jelas Syefrizal.(bakti)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan