BRI Curup Bantu Masjid, Ini Jumlahnya
BRI Branch Office Curup saat menyerahkan batuan program CSR belum lama ini.-IST/BE -
CURUP, BE - Selama tahun 2023 ini, BRI Branch Office Curup membantu sejumlah masjid. Bantuan yang diberikan tersebut merupakan bantuan dari program Corporate Social Responsibility (CSR).
BACA JUGA:Pastikan Kesiapan Petugas KPU Lebong, Begini Caranya
BACA JUGA:Jumlah Penumpang di Rejang Lebong Meningkat, Ini Persentasenya
"Selama tahun 2023 ini, setidaknya kita telah membantu 3 masjid," terang Branch Manager BRI Curup, M Ismail Fahmi.
Dijelaskan M Ismail Fahmi, tiga masjid yang mendapat bantuan dari BRI Branch Office Curup tersebut adalah Masjid di Desa Air Meles, Masjid di Desa Sumber Urip Kecamatan Selupu Rejang dan Masjid di Desa Kota Padang Kecamatan Kota Padang. Dimana masing-masing masjid tersebut mendapat bantuan sebesar Rp 150 juta.
"Bantuan tersebut digunakan untuk kebutuhan masjid, dimana masing-masing Masjid mendapat bantuan sebesar Rp 150 juta," tambah Ismail Fahmi.
Selain menyasar masjid, sambungnya, dana CSR yang dimiliki oleh BRI Branch Office Curup juga menyasar dalam bidang pendidikan. Dimana beberapa waktu lalu BRI Branch Office Curup telah menyaluarkan beasiswa pendidikan senilai Rp 75 juta untuk 15 anak di Desa Sindang Jaya Kecamatan Sindang Kelingi yang merupakan salah satu Desa Brilian binaan BRI Branch Office Curup.
"Untuk beasiswa ini diterima 15 anak dengan rincian 5 orang pelajar SD, 5 orang pelajar SMP dan 5 orang SMA, masing-masing mendapatkan Rp 5 juta," papar Ismail Fahmi.
Lebih lanjut ia menjelaskan, program CSR terakhir yang dilaksanakan oleh BRI Branch Office Curup yaitu dengan menyediakan sarana air bersih melalui program pembuatan sumur bor di Desa Lubuk Penyamun Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang.
"Untuk sarana air bersih, kita bangun sumur bor dengan nilai sebesar Rp 100 juta," papar Ismail Fahmi.
Dimana menurutnya, dalam tahap awal fasilitas air bersih yang juga mereka bangun melalui dana CSR tersebut bisa memenuhi kebutuhan air bersih hingga 50 kepala keluarga. Meskipun dengan kapasitas yang ada tersebut bisa memenuhi kebutuhan air bersih hingga 75 kepala keluarga. Terkait dengan sarana air bersih tersebut, Ismail Fahmi mengaku, pihaknya sudah meminta pihak desa untuk membuat kelompok pengelola.
"Masyarakat yang memanfaatkan sarana air bersih tersebut juga bisa ditarik iuran bulanan yang bisa digunakan sebagai biaya perawatan," terangnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ismail Fahmi mengungkapkan, program CSR yang mereka salurkan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian BRI khususnya Branch Office Curup terhadap masyarakat sekitar. Dalam kesepatan tersebut, selain melalui program CSR pada tahun 2023 ini BRI Branch Office Curup juga memberikan sejumlah bantuan lainnya. Salah satunya bersumber dari YBM BRILiaN seperti memberikan pendampingan dan pendampingan kepada kelompok tani hingga kegiatan sunatan massal.