Kembangkan Pembelajaran Berbasis STEM di BU untuk Tingkatkan Ini
STEM : Kepala Disdikbud Benteng, Drs Tomi Marisi MSi foto bersama usai membuka acara pengimbasan penerapan pembelajaran STEM tingkat SMP, Kamis (11/11).-BAKTI/BE-
BENTENG, BE - Pemerintah Daerah (Pemda) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) mengadakan kegiatan pengimbasan penerapan pembelajaran berbasis science, technology, engineering, mathematics (STEM) tingkat SMP se-Kabupaten Benteng di aula Hotel Tahura, Kamis (11/1).
BACA JUGA:Nandar Rental E-Bike Sewa Sepeda Listrik di Lokasi Wisata Ini
BACA JUGA:807 Warga di Benteng Urus Pindah Memilih, Ini Penyebabnya
Dengan harapan, para tenaga pendidik tingkatan SMP bisa mendapatkan pemahaman tambahan dari para guru yang telah mengikuti program STEM and Digitalization di Nanyang Polytechnics International (NYPI) di Singapura beberapa waktu lalu.
"Peserta yang diundang merupakan perwakilan setiap SMP dan masing-masing 2 orang per sekolah.
Tujuannya untuk meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan di Kabupaten Benteng," kata Kepala Disdikbud Benteng, Drs Tomi Marisi MSi didampingi Kabid Pembina SMP, Edon Siregar SPd MH.
Menurutnya, dengan adanya sistem pembelajadan STEM, diharapkan peserta didik menjadi lebih tertarik, antusias dan bersemangat mempelajari mata pelajaran yang selama ini dianggap sulit. Seperti IPA, Komia dan Matematika.
Disamping meningkatkan semangat siswa, para guru juga harus terus berlatih dan meningkatkan kompetensi dalam mengajar.
"STEM merupakan metode pendekatan agar siswa bisa memahami arti dari ilmu pembelajaran itu di kehidupan sehari-hari. Kita ingin menyiapkan anak didik yang siap berkompetisi," pungkas Tomi.(135)