SMKN 1 Rejang Lebong Kembali Gelar Ini

Kegiatan job fair yang dilaksanakan SMKN 1 Rejang Lebong bekerjasama dengan PT Advantage SCM, Selasa 26 Maret 2024.-Ary/BE -

harianbengkuluekspress.id  - Setelah sukses melaksanakan kegiatan job fair pertama pada 20 Januari 2024 lalu, SMKN 1 Rejang Lebong kembali melaksanakan kegiatan job fair, pada Selasa 26 Maret 2023. Dimana dalam kegiatan job fair kali ini, SMKN 1 Rejang Lebong kembali menggandeng PT Advantage SCM. Kegiatan job fair tersebut diikuti oleh 70 lebih siswa kelas XII yg baru selesai Asesmen Sumatif Akhir Semester 6.

"Kegiatan job fair ini adalah kegiatan kedua yang kita laksanakan ditahun 2024 ini dan tidak menutup kemungkinan ada job fair ketiga dan selanjutnya," terang Kepala SMKN 1 Rejang Lebong, Asep.

Ia menjelaskan, job fair yang dilaksanakan Bursa Kerja Khusus (BKK) SMKN 1 Rejang Lebong  sebagai salah satu bentuk komitmen SMKN 1 Rejang Lebong untuk membuka peluang kerja bagi lulusannya. Karena  SMKN 1 Rejang Lebong sudah berkomitmen tak hanya menyiapkan lulusannya siap kerja namun juga mencarikan lapangan pekerjaan untuk lulusan mereka.

"Bahkan sebelum luluspun, siswa kita sudah kita siapkan pekerjaan, karena yang mengikuti kegiatan job fair ini adalah siswa kelas XII atau kelas III yang dalam waktu dekat ini lulus," papar Asep.

BACA JUGA:Kades Kampung Jeruk Rejang Lebong Dilantik, Ini Namanya

Ia menambahkan, sama halnya dengan job fair sebelumnya, dalam job fair kali ini PT Advantage SCM juga tidak membatasi jumlah atau kuota yang mereka terima. Sehingga  seluruh siswanya yang lolos dalam setiap tahapan tes yang dilaksanakan akan langsung diterima. Dimana tahapan seleksi yang dilakukan adalah tes psikologi, wawancara dan fisik.

"Sistem tesnya adalah sistem guru, jadi bila ia tidak lolos tes psikologi maka otomatatis tidak bisa mengikuti tes wawancara," papar Asep.

Dalam job fair sebelumnya, ada 17 siswa SMKN 1 Rejang Lebong yang diterima sebagai pegawai PT Advantage SCM dan sudah ditempatkan dibeberapa kota mulai dari Banjarmasing, Singkawang, Pekan Baru, Padang dan Palembang.

Sementara itu, Kepala Bidang SMK Dinas Pendidikan dan Kebudyaaan Provinsi Bengkulu, Rainer Atu SE MM menyampaikan, apresiasi atas dilaksanakannya kegiatan job fair yang dilaksanakan oleh BKK SMKN 1 Rejang Lebong.

"Kita sangat mengapresiasi atas kegiatan job fair yang dilaksanakan oleh BKK SMKN 1 Rejang Lebong ini," kata Rainer.

Dikatakan Rainer BKK SMKN 1 Rejang Lebong sangat luar biasa, karena setiap tahunnya selalu memfasilitas para siswa kelas XII untuk mendapatkan lowongan kerja di PT Advantage SCM. Ia berharap langkah positif yang dilakukan BKK SMKN 1 Rejang Lebong tersebut bisa ditiru oleh BKK SMK lain yang ada di Provinsi Bengkulu.

"Kita berharap kegiatan seperti ini bisa ditiru oleh SMK-SMK lain di Bengkulu ini sehingga bisa mewujudkan lulusan SMK yang siap kerja," kata Rainer.(251)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan