Meski Punya 3 Kursi, Partai Hanura Dilirik Banyak Balon Gubernur Bengkulu

Kamis 25 Apr 2024 - 21:35 WIB
Reporter : Eko
Editor : Dendi Supriadi

Harianbengkuluekspress.id - Meski hanya memperoleh 3 kursi di DPRD Provinsi Bengkulu pada Pemilu 2024 lalu, Partai Hanura dilirik banyak bakal calon (balon) Gubernur Bengkulu. 

Baru dibuka penjaringan calon kepala daerah, Kamis 25 April 2024, sudah ada tiga balon cagub mengambil formulir pendaftaran.

Anggota Tim 5 Penjaringan Balon Kepala Daerah (Kada) DPD Partai Hanura Provinsi Bengkulu, Heru Despriansyah SKom mengatakan, tiga orang yang mengambil formulir pendaftaran adalah Ahmad Hijazi,, Reskan Effendi dan Meriani.

"Sampai sekarang baru ada tiga orang yang sudah mengambil formulir," terang Heru, Kamis, 25 April 2024.

Heru mengatakan, tiga orang tersebut telah mengambil formulir untuk mendaftar sebagai calon cagub Bengkulu. Semua diwakilkan saat pengambilan formulir pendaftaran.

BACA JUGA:Maju Pilgub Bengkulu, Sejumlah Tokoh Gerilya Cari Dukungan Parpol, 1 Lewat Jalur Independen

BACA JUGA:Mariani Siap Maju Pilgub Bengkulu 2024, Ambil Formulir di 3 Parpol Ini

"Formulir yang diambil untuk cagub," tuturnya.

Heru menjelaskan, DPD Partai Hanura Provinsi Bengkulu telah membuka pendaftaran dari 25 April hingga 9 Mei 2024 mendatang. Pengambilan formulir bisa di Sekretariat DPD Partai Hanura Provinsi Bengkulu untuk balon Gubernur dan Wakil Gubernur. Kemudian, untuk balon bupati/walikota dan wakilnya bisa mengambil formulir pendaftaran di DPC Partai Hanura kabupaten/kota.

"Formulir yang telah diambil, bisa dikembalikan mulai tanggal  10 Mei hingga 17 Mei 2024 nanti," tambahnya.

Ditegaskan, dalam penjaringan calon kepala daerahini, Partai Hanura memanggil putra-putri terbaik Provinsi Bengkulu. Tentu dengan niat yang kuat untuk membangun Bengkulu.

"Kami terbuka, baik untuk kader maupun non kader. Silahkan ambil formulirnya, untuk mendaftar sebagai calon kada," tegas Heru.

Sementara itu, Tim Keluarga Ahmad Hijazi, Syaiful mengatakan pihaknya telah mengambil formulir pendaftar sebagai Cagub Bengkulu untuk  Ahmad Hijazi. 

Setelah semua persyaratan dipenuhi, berkas pendaftaran akan dikembalikan lagi ke Partai Hanura.

"Formulir ini untuk mendaftar sebagai Cagub Bengkulu," terang Syaiful.

Kategori :